BPBD Sumbar Dirikan Posko Siaga Bencana di Pulau Pagang

Pulau Pagang. BPBD Sumbar: Baca Padangkita.com

Pulau Pagang salah satu lokasi tempat akan dibangunnya Posko Siaga Bencana. Foto: pegi-pegi.com

Padang, Padangkita.com – Untuk meningkatkan keamanan bagi wisatawan yang berkunjung ke pulau-pulau yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) mendirikan Posko Siaga Bencana yang akan ditempatkan di Pulau Pagang.

Kepala Pelaksana BPBD Sumbar, Erman Rahman mengatakan, ini dilakukan untuk meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan yang berkunjung. Apalagi Sumbar merupakan daerah yang sangat rawan bencana alam, hingga menjadi supermarket-nya bencana.

“Penempatan Posko Siaga Bencana di objek wisata itu untuk memudahkan proses evakuasi apabila terjadi bencana alam,” kata Erman, Jumat (14/2).

Posko bencana yang didirikan di Pulau Pagang itu dianggap lebih pas dan strategis karena berdekatan dengan pulau-pulau lainnya yang sering dikunjungi wisatawan untuk berlibur.

Posko Siaga Bencana tersebut juga dilengkapi dengan peralatan radio pemancar untuk mempercepat komunikasi ke Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BPBD Sumbar ketika terjadi bencana, dan peralatan komunikasi lainnya, hingga speed boat.

Selain itu, petugas yang siaga di Posko Siaga Bencana dengan sistem dua shift dengan jumlah personil disesuaikan dengan kebutuhan.

“Petugas yang disiagakan untuk sementara dua orang dalam satu shift, yakni untuk shift pertama pagi sampai sore dan shift kedua dari sore hingga malam,” pungkasnya. (pk-12)


Baca berita Sumatra Barat terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Tingkatkan Kesiapsiagaan, KSB Padang Timur Dapat Pelatihan Khusus
Tingkatkan Kesiapsiagaan, KSB Padang Timur Dapat Pelatihan Khusus
Padang Siap Hadapi Ancaman Bencana, Inisiatif Wali Kota Tuai Pujian
Padang Siap Hadapi Ancaman Bencana, Inisiatif Wali Kota Tuai Pujian
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis