Pedro Matos Optimistis Semen Padang Tutup Putaran Pertama dengan Manis

Padang, Padangkita.com – Gelandang andalan Semen Padang FC, Pedro Matos, menyuarakan optimisme tinggi jelang laga krusial pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Menghadapi Persis Solo di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Minggu (11/1/2026) sore, pemain berpaspor Portugal ini menegaskan kesiapannya untuk tempur habis-habisan.

Bagi Pedro, pertandingan penutup putaran pertama ini bukan sekadar laga biasa. Ia menargetkan poin penuh sebagai harga mati untuk mendongkrak mentalitas tim dan posisi klub di papan klasemen sebelum memasuki jeda kompetisi.

"Persiapan kita cukup bagus. Kita fokus untuk dapat tampil lebih baik dibanding pertandingan sebelumnya. Kita akan kerja keras untuk dapat keluar dari zona degradasi," kata Pedro Matos saat diwawancarai jelang laga.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Kabau Sirah memiliki keuntungan psikologis. Pedro berharap gemuruh dukungan dari tribun Stadion Haji Agus Salim dapat menjadi energi tambahan untuk menekan pertahanan lawan sejak menit awal.

"Kita harus maksimalkan dengan bermain di kandang untuk dapat hasil bagus dan juga sebagai modal yang baik di putaran kedua nanti," ucapnya menambahkan.

Pedro Matos sendiri telah menjelma menjadi figur sentral di lini tengah Semen Padang FC sepanjang musim ini. Kreativitas dan visinya dalam mengatur serangan membuatnya nyaris tak tergantikan.

Berdasarkan statistik, dari 16 laga yang telah dilakoni Semen Padang, Pedro tercatat tampil dalam 14 pertandingan dengan total durasi bermain mencapai 1.054 menit. Kontribusinya pun cukup signifikan dengan sumbangan satu gol dan tiga umpan berbuah gol (assist).

Momen terbaiknya sejauh ini tercipta pada pekan ke-13, di mana satu golnya berhasil mengantarkan Semen Padang mencuri kemenangan 2-1 di markas Persijap Jepara. Magis serupa diharapkan kembali muncul saat menghadapi Laskar Sambernyawa sore nanti.

Laga melawan Persis Solo bisa dibilang sebagai duel enam poin bagi kedua tim. Baik Semen Padang maupun Persis Solo sama-sama terhimpit di zona merah dan membutuhkan poin absolut untuk bernapas lega.

Saat ini, Semen Padang tertahan di peringkat ke-16 dengan koleksi 10 poin. Di bawahnya, terdapat Persijap Jepara dengan sembilan poin, sementara Persis Solo berada di dasar klasemen dengan raihan tujuh poin.

Baca Juga: Semen Padang FC Ingin Tutup Putaran Pertama Liga dengan Kemenangan

Kemenangan menjadi sangat krusial bagi Pedro Matos dan kawan-kawan. Jika berhasil mengamankan tiga poin, Semen Padang berpotensi menyamai perolehan poin PSBS Biak yang berada di peringkat ke-15 (zona aman) dengan 13 poin. Sebaliknya, kekalahan akan membuat posisi mereka semakin terbenam di dasar klasemen. [*/hdp]

Baca Juga

Tutup Putaran Pertama, Semen Padang Bidik Poin Penuh Kontra Persis Solo
Tutup Putaran Pertama, Semen Padang Bidik Poin Penuh Kontra Persis Solo
Duel Papan Bawah di Agus Salim, Milomir Seslija Haramkan Persis Solo Pulang Tanpa Poin
Duel Papan Bawah di Agus Salim, Milomir Seslija Haramkan Persis Solo Pulang Tanpa Poin
Semen Padang FC Buru Poin di Kandang PSIM Yogyakarta Meski Skuad Pincang
Semen Padang FC Buru Poin di Kandang PSIM Yogyakarta Meski Skuad Pincang
Badai Cedera Hantam PSIM Yogyakarta Jelang Duel Klasik Kontra Semen Padang
Badai Cedera Hantam PSIM Yogyakarta Jelang Duel Klasik Kontra Semen Padang
Jelang Lawan Madura United, Rui Rampa: Semen Padang Datang untuk Menang
Jelang Lawan Madura United, Rui Rampa: Semen Padang Datang untuk Menang
Dejan Antonic Kembali ke Pamekasan, Bawa Misi Curi Poin untuk Semen Padang
Dejan Antonic Kembali ke Pamekasan, Bawa Misi Curi Poin untuk Semen Padang