Wakil Wali Kota Padang Resmikan Kelanjutan Pembangunan Masjid Nurul Yaqin

Wakil Wali Kota Padang Resmikan Kelanjutan Pembangunan Masjid Nurul Yaqin

Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, meresmikan kelanjutan pembangunan Masjid Nurul Yaqin Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah,.

Padang, Padangkita.com - Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, secara resmi meresmikan kelanjutan pembangunan Masjid Nurul Yaqin yang berlokasi di Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah.

Peresmian tersebut dilaksanakan pada Jumat (5/9/2025) usai salat Jumat, yang juga bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriyah.

Dalam sambutannya, Maigus menyampaikan rasa syukur dan apresiasi yang mendalam atas dukungan seluruh pihak.

"Alhamdulillah wasyukurillah, pada hari yang penuh berkah ini kita dapat meresmikan kelanjutan pembangunan Masjid Nurul Yaqin yang bertepatan dengan momentum Maulid Nabi. Semoga ini menambah semangat pengurus masjid dan seluruh masyarakat untuk semakin mendukung syiar Islam melalui keberadaan masjid ini," ujar Maigus.

Ia juga menekankan bahwa pembangunan masjid ini merupakan hasil dari kebersamaan dan gotong royong umat.

"Ini merupakan bukti kebersamaan umat dalam memakmurkan rumah Allah. Kita berharap Masjid Nurul Yaqin dapat menjadi contoh dalam menggerakkan syiar Islam, serta menyukseskan program Smart Surau," tambah Maigus yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Padang.

Acara peresmian ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh penting, di antaranya Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota Padang Jasman, Camat Koto Tangah Fizlan Setiawan, Lurah Balai Gadang, serta para tokoh masyarakat setempat.

Baca Juga: Andre Rosiade Bantu Pembangunan Masjid Raya Kuranji Kota Padang

Dengan dimulainya kembali pembangunan ini, diharapkan Masjid Nurul Yaqin dapat segera rampung dan berfungsi optimal sebagai pusat ibadah dan kegiatan keagamaan bagi masyarakat sekitar. [*/hdp]

Baca Juga

Wajah Baru Kandang Kabau Sirah, Kementerian PU Mulai Renovasi Total GOR Haji Agus Salim April 2026
Wajah Baru Kandang Kabau Sirah, Kementerian PU Mulai Renovasi Total GOR Haji Agus Salim April 2026
Pensiunkan Teknologi 1957, Pemerintah Kucurkan Rp400 Miliar Bangun Instalasi Air Modern di Padang
Pensiunkan Teknologi 1957, Pemerintah Kucurkan Rp400 Miliar Bangun Instalasi Air Modern di Padang
Pulihkan Layanan Medis Pascabencana, Komisi IX DPR RI dan Kemenkes Siap Perkuat RSUD dr. Rasidin Padang
Pulihkan Layanan Medis Pascabencana, Komisi IX DPR RI dan Kemenkes Siap Perkuat RSUD dr. Rasidin Padang
Tinjau Banjir Padang, Menteri PUPR: Perbaikan Bendungan Koto Tuo Harus Kerja 24 Jam
Tinjau Banjir Padang, Menteri PUPR: Perbaikan Bendungan Koto Tuo Harus Kerja 24 Jam
Pakai Teknologi Sepa Block, Fadly Amran Targetkan Huntap Korban Banjir Rampung 30 Hari
Pakai Teknologi Sepa Block, Fadly Amran Targetkan Huntap Korban Banjir Rampung 30 Hari
Buka Pasar Malam Imlek, Fadly Amran Paparkan Visi "Padang Rancak" di Kawasan Kota Tua
Buka Pasar Malam Imlek, Fadly Amran Paparkan Visi "Padang Rancak" di Kawasan Kota Tua