PT Semen Padang Gelar Aksi Germas Sehat dan Beragam Program Pemberdayaan Masyarakat

Padang, Padangkita.comPT Semen Padang menggelar Aksi Gerakan Masyarakat (Germas) Sehat di kawasan Padayo, Kelurahan Indarung, Kota Padang, Senin (12/2/2024) kemarin.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pemberdayaan di Masyarakat (PPM) Sekitar Tambang dalam rangka Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan manajemen PT Semen Padang, Koordinator Inspektur Tambang Dirjen Minerba Kementerian ESDM Perwakilan Pemprov Sumbar, Lurah Indarung, Dokter Perusahaan PT Semen Padang, dan Dokter Puskesmas Lubuk Kilangan.

Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang, Nur Anita Rahmawati, mengatakan bahwa Aksi Germas Sehat ini merupakan kerjasama antara PT Semen Padang, Kelurahan Indarung, dan Puskesmas Lubuk Kilangan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya hidup sehat dan bersih,” kata Anita.

Lebih lanjut ia mengatakan, kegiatan ini meliputi: Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Sosialisasi HIV AIDS, Pemeriksaan kesehatan gratis, dan Program Pemberdayaan Masyarakat Sekitar Tambang.

Selain Aksi Germas Sehat, PT Semen Padang juga melaksanakan berbagai program PPM Sekitar Tambang di tahun 2024, seperti Pelatihan mengoperasionalkan alat berat, Penanaman kaliandra merah da Budidaya ikan gariang sebagai ikan larangan.

Koordinator Inspektur Tambang Dirjen Minerba Kementerian ESDM Perwakilan Pemprov Sumbar, Hendri M Sidiq, mengapresiasi PT Semen Padang atas program PPM Sekitar Tambang yang inovatif.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kewajiban PT Semen Padang sebagai pemegang IUP, dan diharapkan dapat membawa manfaat bagi masyarakat sekitar tambang,” kata Hendri.

Lurah Indarung, Hamdi Yudistira, menyambut positif kegiatan ini dan berharap dapat dilakukan secara berkesinambungan.

Sementara itu Dokter Perusahaan PT Semen Padang, dr. Andy Riva Dana, dalam sosialisasinya, mengajak masyarakat Padayo untuk menerapkan PHBS.

“PHBS adalah kesadaran pribadi untuk mempertahankan status kesehatan, sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan, dan dapat berperan aktif dalam aktivitas masyarakat,” kata dr. Andy.

Baca Juga: PT Semen Padang Gelar Bulan K3 Nasional 2024, Ini Rangkaian Kegiatannya

Ia juga menyampaikan sosialisasi tentang penyakit HIV AIDS dan pentingnya perilaku safety (keselamatan) dalam rumah tangga. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Semen Padang Kirim Bantuan Kedua dan Tim Trauma Healing untuk Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumbar
Semen Padang Kirim Bantuan Kedua dan Tim Trauma Healing untuk Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumbar
PT Semen Padang Berkomitmen Jaga Kualitas dengan Standar Nasional Indonesia
PT Semen Padang Berkomitmen Jaga Kualitas dengan Standar Nasional Indonesia
Banjir Bandang Tak Ganggu Operasional PT Semen Padang, Distribusi Semen Tetap Lancar
Banjir Bandang Tak Ganggu Operasional PT Semen Padang, Distribusi Semen Tetap Lancar
PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat Bantu Bersihkan Longsor Sitinjau Lauik
PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat Bantu Bersihkan Longsor Sitinjau Lauik
Gua Kelelawar Padayo Resmi Dibuka, Wako Padang Harap Jadi Pusat Wisata Baru
Gua Kelelawar Padayo Resmi Dibuka, Wako Padang Harap Jadi Pusat Wisata Baru
PT Semen Padang Kirim Relawan TRC untuk Bantu Korban Bencana di Agam dan Tanah Datar
PT Semen Padang Kirim Relawan TRC untuk Bantu Korban Bencana di Agam dan Tanah Datar