Pemko Padang Gelar Tablig Akbar Ustaz Adi Hidayat, Ini Jadwal dan Lokasinya

Padang, Padangkita.com - Perayaan HUT ke-354 Kota Padang ternyata tidak hanya akan diisi dengan berbagai hiburan dan perlombaan, namun Pemerintah Kota (Pemko) Padang ternyata juga akan menggelar tablig akbar.

Ustaz Adi Hidayat atau kerap dikenal dengan UAH, rencananya akan mengisi tablig akbar di Padang pada Jumat (4/8/2023).

Hal tersebut diungkapkan Plt Kabag Kesra Setdako Padang, Syahrial Amat yang mengatakan Ustaz Adi Hidayat akan datang 3 hari sebelum ulang tahun Kota Padang.

"Setelah bertemu dan berkomunikasi dengan Ustaz Adi Hidayat, beliau memastikan akan hadir di Padang, pada Jumat nanti," ungkapnya, Selasa (1/8/2023).

Lebih lanjut ia mengatakan, UAH akan berceramah di depan warga kota, seluruh ASN, pelaku usaha dan lainnya di Masjid Agung Nurul Iman.

"Setelah mendarat di BIM, Ustaz Adi Hidayat akan menuju Rumah Dinas Wali Kota Padang, setelah itu bertolak menuju Masjid Agung Nurul Iman bertausyiah sekitar pukul 10.00 WIB,," ucap Syahrial.

Sebelum Tabligh Akbar berlangsung, digelar zikir bersama Syeikh Muhamad bin Ihsan bin Qodurah bin Hamudah. Zikir dimulai pukul 08.00 WIB.

Syahrial menyebut, setelah menggelar Tablig Akbar, UAH juga direncanakan menjadi khatib salat Jumat di Masjid Taqwa Muhammadiyah, Pasar Raya Padang.

"Namun begitu, rencana menjadi khatib salat Jumat di Masjid Taqwa Muhammadiyah masih tentatif," sambungnya.

Baca JugaTablig Akbar Habib Bahar Smith di Padang, Ini Jadwal dan Lokasinya 

Kehadiran UAH di Padang akan terbilang singkat. Pasalnya,  dirinya akan langsung bertolak ke Jakarta pada siang harinya. [*/hdp]

Baca Juga

Semen Padang Gelar Tablig Akbar, Ajak Karyawan Fokus pada Akhirat
Semen Padang Gelar Tablig Akbar, Ajak Karyawan Fokus pada Akhirat
Ustaz Syafiq Basalamah 4 Hari Tablig Akbar di Sumbar Didampingi Andre Rosiade
Ustaz Syafiq Basalamah 4 Hari Tablig Akbar di Sumbar Didampingi Andre Rosiade
Puluhan Ribu Orang Hadiri Tablig Akbar BKMT se-Sumbar, Wali Kota Padang Beri Hadiah Umrah
Puluhan Ribu Orang Hadiri Tablig Akbar BKMT se-Sumbar, Wali Kota Padang Beri Hadiah Umrah
Padang Bersalawat Bersama Habib Jindan bin Novel, Ini Jadwal dan Lokasinya
Padang Bersalawat Bersama Habib Jindan bin Novel, Ini Jadwal dan Lokasinya
Permainan Tradisional KIM Tutup Festival Siti Nurbaya 2023, Ribuan Masyarakat Bergembira 
Permainan Tradisional KIM Tutup Festival Siti Nurbaya 2023, Ribuan Masyarakat Bergembira 
HUT ke-354 Kota Padang, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa di Gedung Baru 
HUT ke-354 Kota Padang, DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa di Gedung Baru