Muaro Sijunjung, Padangkita.com - Tiga bus asal Sumatra Barat (Sumbar) mengalami kecelakaan beruntun di Jalur Lintas Sumatra, atau tepatnya di depan SPBU Muaro Bodi, Kabupaten Sijunjung, pada Selasa (14/3/2023) sekitar pukul 15.30 WIB.
Dalam video yang tersebar di sejumlah media sosial, tiga bus yang mengalami kecelakaan beruntun tersebut adalah Mutia Putri Mulia atau MPM, Gumarang Jaya dan PO Naikilah Perusahaan Minang atau NPM.
Tampak juga dalam video kurang dari satu menit tersebut bus MPM berada di paling belakang dengan kondisi kaca depan hancur dan bemper lepas.
Sementara bus Gumarang Jaya yang berada di tengah mengalami penyok di bagian belakang dan kaca depan retak-retak.
Sedangkan bus NPM yang berada paling depan mengalami penyok pada bagian belakang.
Dalam video yang pertama kali diunggah pemilik akun @ffiorentika08 tampak juga para penumpang dari bus MPM tengah menurunkan barang bawaanya.
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara itu pemilik akun instagram @nailulkhairat mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, sehat dan selamat semuanya. Soalnya uni saya berada di bus MPM tersebut," tulisnya di kolom komentar postingan akun instagram infosumbar.
Sementara itu pemilik akun instagram @ridwan_bua mengatakan bahwa kronologi kejadian bahwa saat itu bus NPM melakukan rem mendadak karena ada kendaraan yang belok ke SPBU.
Baca Juga : Kecelakaan Bus MPM dengan Truk di Batipuah, Begini Kondisinya
"Jadi NPM rem mendadak, sementara bus Gumarang di belakang tidak keburu ngerem, akhirnya bus MPM yang di belakang Gumarang ikut menabrak. Jadi posisinya Gumarang yang di tengah, kena depan belakang. Kebetulan saya di belakang rombongan bus tersebut dengan bus Sembodo," tulisnya di kolom komentar.
DIketahui, tigas bus yang kecelakaan berasal dari Sumbar. PO MPM berbasis di Kota Padang, dan PO NPM berkantor pusat di Padang Panjang.
Sementara itu, Gumarang Jaya memang barbasis di Lampung, namun pemiliknya merupakan pengusaha asal Sumbar, sehingga Gumarang yang punya banyak trayek di Sumbar, tetap dianggap bus asal Sumbar [hdp]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News