Jakarta, Padangkita.com - Bus yang sering kita ketahui umumnya memiliki mesin yang berada di bagian depan ataupun belakang. Namun ternyata ada juga bus yang memiliki mesin di bagian tengah, atau juga yang biasa disebut dengan middle engine.
Pada bus ini mesin berada di antara roda depan dan belakang. Perlu diketahui, ternyata bus dengan mesin middle engine cukup langka di Indonesia.
Lantas bagaimanakah spesifikasinya? Yuk mari simak pada tulisan kali ini, dilihat Padangkita.com dari usalan video akun Youtube bus kenamaan, Mas Tompel Transportation, Minggu (27/11/2022).
Sasis bus bermesin tengah yang cuma 1 ada di Indonesia merupakan buatan Volvo dan diberi nama dengan seri B12M. Sebenarnya bus ini sudah lama dipasarkan oleh Volvo dan banyak dijumpai di Eropa. Namun di Indonesia sendiri, sasis bermesin tengah ini cukup langka, bahkan beberapa sumber mengatakan hanya ada satu di Indonesia.
Penempatan mesin pada bus ini tepat berada di pusat massa dari chasis bus itu sendiri. Jadi bagian yang biasanya digunakan untuk ruang bagasi, pada busi ini dipakai untuk ruang mesin dan sistem penggerak lainnya.Untuk bagian mesin Volvo B12M menggunakan mesin bertipe diesel DH12 berkapasitas 12.000 cc dengan konfigurasi 6 silinder in line. Salah satu keunggulan mesin ini sudah dilengkapi dengan turbocharger dan intercooler. Tenaga maksimal dari mesin ini adalah 420 horsepower (Hp) pada 1.800 rpm. Sedangkan torsi maksimalnya ada 2.000 nm pada 1.200 rpm.
Dengan penempatan mesin bus yang berada pada tengah bus, tentunya hal ini juga memiliki kelebihan, yakni bus akan lebih seimbang dan tidak mudah limbung ketika bermanuver. Namun hal itu juga tak luput dari kelemahan. Dengan mesin yang berada di tengah tentunya sedikit sulit untuk melakukan servis ataupun perawatan komponen pada mesin bus itu sendiri.
Kemudian untuk fitur-fiturnya, di sini juga sudah dibekali dengan fitur-fitur canggih, antara lain adalah air suspensi yang sangat empuk, sehingga membuat penumpang merasa lebih nyaman di dalam kabin.Kemudian ada juga fitur safety ABS atau antilop break system. Fitur ini dapat membuat bus tidak mudah tergelincir Volvo B12M juga sudah dilengkapi dengan retarder sebagai pembantu fungsi pengiriman pada bus. Mengingat bus ini memiliki tenaga yang begitu besar, tentunya juga harus memiliki sistem pengereman yang mumpuni dan berkualitas.
Di Indonesia sendiri bus Ini pertama kali dimiliki oleh PO Nusantara. Pada saat pembuatan bodynya juga memakan waktu cukup lama, mengingat bus ini masuk di Indonesia tahun 2005 namun baru selesai dan dapat ditumpangi pada tahun 2008.
Mungkin hal tersebut terjadi mengingat busi ini merupakan bus middle engine pertama di Indonesia, sehingga pada saat pembuatan bodynya pihak karoseri harus banyak berkonsultasi dengan pabrikan otobus tersebut, guna mendapatkan body yang maksimal dan juga aman untuk dikendarai.Bus ini pada saat itu dibangun oleh Karoseri Adiputro, dengan body sentranya. Pada saat itu bus ini juga menjadi bus termewah dengan julukan Omah Mako. Bus ini juga memiliki desain interior yang mewah, dengan kursi sofa yang sudah dilapisi dengan kulit.
Di dalam bus Omah Mako juga terdapat dua tempat tidur, dapur kering lengkap dengan kulkas, microwave dan alat-alat dapur lainnya.
Namun sayangnya pada beberapa waktu lalu bus ini mengalami perombakan, baik dari sisi eksterior maupun interiornya. Nah apakah kalian pernah mencoba bus ini, silahkan bagikan pengalaman kalian di komentar akun sosial media Padangkita.com pada link berita ini. [isr]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News