Daftar 33 Calon Satgas PPKS Unand Hasil Seleksi Administrasi, 34 Pendaftar Tersingkir

Daftar 33 Calon Satgas PPKS Unand Hasil Seleksi Administrasi, 34 Pendaftar Tersingkir

Gedung Rektorat Unand di Kampus Unand Limau Manis, Kota Padang. [Foto: Humas Unand]

Padang, Padangkita.com – Panitia Seleksi Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Pansel Satgas PPKS) Universitas Andalas (Unand) mengumumkan hasil seleksi administrasi calon anggota Satgas PPKS, hari ini (19/8/2022).

Pendaftaran calon anggota Satgas PPKS sendiri telah ditutup pada Senin (15/8/2022) lalu. Ketua Tim Pansel Satgas PPKS Unand, Wahyu Pramono mengatakan jumlah pendaftar calon Satgas PPKS Unand sebanyak 67 orang yang terdiri dari unsur dosen, tenaga pendidik (tendik) dan mahasiswa.

Ia merinci, dosen yang mendaftar berjumlah 31 orang, tendik 9 orang dan mahasiswa 27 orang.

“Pendaftar ini berasal dari beberapa fakultas yakni, Fakultas Kedokteran, Fakultas Keperawatan, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas FMIPA, Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Budaya, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Farmasi dan Fakultas Peternakan,” ujar Wahyu.

Setelah penutupan pendaftaran, Tim Pansel Satgas PPKS Unand melakukan seleksi administrasi tanggal 16 Agustus – 18 Agustus 2022. Hasilnya diumumkan hari ini: 33 orang pendaftar dinyatakan lolos dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.

Berikut daftar 33 calon Satgas PPKS Unand yang lulus seleksi administrasi:

  1. Ns. Meri Neherta, S. Kep. Biomed.
  2. Dr. dr. Rika Susanti, Sp. FM(K)
  3. Dr. Aidinil Zetra, MA
  4. Dr. Irwin Mirza Umami
  5. Dra. Yunarti, M. Hum.
  6. Dr. dr. Dien Gusta Anggraini Nursal, MKM
  7. Septi Mayang Sary, M.Psi, Psikolog
  8. Dr. Oknovia Susanti, ST M. Eng
  9. Nila Anggreiny, M.Psi, Psikolog
  10. dr. Citra Manela, Sp.FM
  11. Dhiant Asri, S.S., M.Hum
  12. Frenadin Adegustara, S.H M.S
  13. Noverika Windasari
  14. Ns. Mahathir, M. Kep., Sp.Kep.Kom
  15. Pinto Anugrah, M.Eng
  16. Annisa Anindya
  17. Roni Saputra, ST
  18. Sari Dewi Hidayani, SE, MM
  19. Mesa Fadila, SKM
  20. Erma Dwita, M.Pd
  21. Khairunnisa
  22. Rizki Rahmadi
  23. Ovelga Wandy Putri
  24. Claudya Putri Azeny
  25. Dwi Yani
  26. Rieke Auliana Putri
  27. Nur Hikmah Damyanti
  28. Lamsyah Ardyan Pratama
  29. Angelina Ajeng Masayu
  30. Muhammmad Zhariif Al Ghazii
  31. Annisa Raudhatul
  32. Putra Maru'ao
  33. Fadhil Ahmad Fajri

“Para calon Satgas PPKS yang lulus seleksi administrasi ini akan mengikuti Tes Psikologi pada tanggal 23 Agustus 2022,” kata Wahyu.

Baca juga: Unand Bentuk Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual, Ini Jadwal Seleksinya

Setelah itu, calon yang lulus Tes Psikologi, pada tanggal 29 Agustus 2022 akan mengikuti tes wawancara.

Pansel pemilihan Satgas PPKS juga menerima masukan dari masyarakat terkait para calon Satgas PPKS melalui tanggapan publik yang bisa dikirimkan melalui link https://tinyurl.com/tanggapanpubliksatgas mulai dari tanggal 19 – 29 Agustus 2022. [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

PSU Pasaman: Ujian Legitimasi, Pengawasan, dan Peran Komunitas Lokal di Era Digital
PSU Pasaman: Ujian Legitimasi, Pengawasan, dan Peran Komunitas Lokal di Era Digital
Festival Kuliner Nusantara Hangatkan Halalbihalal 1.500 Civitas Akademika Universitas Andalas
Festival Kuliner Nusantara Hangatkan Halalbihalal 1.500 Civitas Akademika Universitas Andalas
Idulfitri di Unand, Perkuat Ukhuwah, Masjid Jadi Pusat Peradaban Kampus
Idulfitri di Unand, Perkuat Ukhuwah, Masjid Jadi Pusat Peradaban Kampus
Unand Lantik Direksi Baru Rumah Sakit Universitas Andalas, Targetkan Pendapatan Rp120 Miliar di 2025
Unand Lantik Direksi Baru Rumah Sakit Universitas Andalas, Targetkan Pendapatan Rp120 Miliar di 2025
Usia 69 Tahun, Unand Pacu Keunggulan Targetkan Jadi World Class University di 2045
Usia 69 Tahun, Unand Pacu Keunggulan Targetkan Jadi World Class University di 2045
Unand Perketat Disiplin Pegawai Selama Libur Idulfitri, Larang Minta THR dan Gunakan Mobil Dinas
Unand Perketat Disiplin Pegawai Selama Libur Idulfitri, Larang Minta THR dan Gunakan Mobil Dinas