Guntur Romli Serang Ketua LKAAM Viral, Ketua DPW PSI Sumbar Tegaskan Guntur Romli Bukan Lagi Kader PSI 

Guntur Romli Serang Ketua LKAAM Viral, Ketua DPW PSI Sumbar Tegaskan Guntur Romli Bukan Lagi Kader PSI 

Ketua DPW PSI Provinsi Sumbar, Sukma Trianda Putra (kiri) dan Guntur Romli. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Sumbar, Sukma Trianda Putra angkat bicara soal pernyataan Guntur Romli yang menyerang Ketua Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumatra Barat Fauzi Bahar.

Sebelumnya, Ketua LKAAM Sumbar mengharamkan Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas ke ranah Minang.

Ketua DPW yang akrab disapa Putra ini menegaskan, Guntur Romli, kini bukan lagi kader PSI. Guntur, kata Putra, sudah dinonaktifkan.

"Guntur Romli saat ini bukan kader PSI lagi," ujar Putra kepada Padangkita.com, Selasa (1/32022) siang.

Untuk itu dia meminta segala pemberitaan soal Guntur tak lagi menyematkan status kader PSI ke yang bersangkutan.

Sebelumnya, Guntur Romli merespons pernyataan Ketua LKAAM Sumatra Barat Fauzi Bahar yang mengharamkan Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas ke Minangkabau.

Diketahui, Menag Yaqut diharamkan lembaga adat tertinggi di Sumbar itu untuk menginjakkan kaki di tanah Minangkabau, karena pernyataannya yang mengumpamakan suara azan dengan gonggongan anjing saat diwawancarai media di Pekanbaru, Riau beberapa waktu lalu.

Lewat akun Instagram pribadinya, Guntur Romli memposting sumbangan Menag Yaqut Choilil Qoumas untuk masjid yang rusak saat gempa Pasaman. Tak hanya itu, dirinya berpesan ke Menag Yaqut lewat potongan ayat Al-Quran disertai maknanya.

Baca Juga : Menag Diharamkan LKAAM Sumbar ke Minangkabau, Guntur Romli: Jangan Pedulikan Orang-orang Bodoh!

“Buat Menteri Agama semoga selalu ingat pesan ini. Jadilah pemaaf dan suruhlah orang mengerjakan yang kebaikan serta jangan pedulikan orang-orang bodoh,” tulis Guntur Romli. [isr]

Baca Juga

Wali Kota Padang Jadi Datuk, Janji Tegakkan Adat dan Lindungi Generasi Muda
Wali Kota Padang Jadi Datuk, Janji Tegakkan Adat dan Lindungi Generasi Muda
Pemko Padang Canangkan Muatan Lokal Keminangkabauan, Ini Tanggapan LKAAM dan Bundo Kanduang
Pemko Padang Canangkan Muatan Lokal Keminangkabauan, Ini Tanggapan LKAAM dan Bundo Kanduang
Ketua LKAAM Dukung Sumbar Jadi Pilot Project Penatausahaan Tanah Ulayat
Ketua LKAAM Dukung Sumbar Jadi Pilot Project Penatausahaan Tanah Ulayat
LKAAM Sumbar Inisiasi “Minangkabau Marandang 10 Ton Untuk Cianjur”
LKAAM Sumbar Inisiasi “Minangkabau Marandang 10 Ton Untuk Cianjur”
Dirikan Posko Bantuan, LKAAM Sumbar Akan Kirim 10 Ton Rendang ke Cianjur
Dirikan Posko Bantuan, LKAAM Sumbar Akan Kirim 10 Ton Rendang ke Cianjur
LKAAM Sumbar Dorong Ninik Mamak Pakai Restorative Justice Selesaikan Masalah Anak Kemenakan
LKAAM Sumbar Dorong Ninik Mamak Pakai Restorative Justice Selesaikan Masalah Anak Kemenakan