Pembangunan Gedung DPRD Padang Resmi Dimulai, di Sebelah Balai Kota Telan Rp117 Miliar  

Pembangunan Gedung DPRD Padang Resmi Dimulai, di Sebelah Balai Kota Telan Rp117 Miliar  

Peresmian ground breaking gedung DPRD Kota Padang. [Foto: Diskominfo Padang]

Padang, Padangkita.com - Pembangunan gedung DPRD Kota Padang resmi dimulai, yang ditandai dengan peresmian ground breaking oleh Wali Kota Padang Hendri Septa, Kamis (3/2/2022).

Gedung DPRD Padang ini bakal dibangun oleh PT Nindya Karya dengan nilai kontrak sebesar Rp117 miliar lebih. Proses pembangunannya akan memakan waktu selama 750 hari kalender atau 25 bulan.

Wali Kota Padang Hendri Septa mengatakan gedung DPRD Padang dibangun bersebelahan dengan Kantor Wali Kota Padang. Hal ini bertujuan agar pelayanan terhadap masyarakat dapat berjalan optimal.

“Alhamdulillah, setelah lama direncanakan hari ini gedung DPRD Padang mulai kita bangun,” ujar Hendri Septa.

Menurut Hendri Septa, pembangunan gedung DPRD Padang baru mulai hari ini terlaksana karena Pemko bersama DPRD lebih mendahulukan kepentingan masyarakat.

“Memang kita sadari, pembangunan gedung ini sempat beberapa kali tertunda. Direncanakan akan dibangun tahun lalu, ternyata ada pandemi Covid-19, sehingga pembangunannya baru terlaksana hari ini,” jelas Hendri Septa.

Ia berharap dengan selesainya pembangunan gedung DPRD Padang ini nanti akan semakin mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Acara peresmian ground breaking tersebut dihadiri Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto, anggota DPR RI Asli Chaidir, Lisda Hendrajoni, Ketua DPRD Padang Syafrial Kani dan Wakil Ketua DPRD Arnedi Yarmen.

Baca juga: Telusuri Kasus Pinjaman Rp350 Juta, DPRD Padang Panggil Mantan Ketua Baznas Epi Santoso

Ada pula Rektor UIN Imam Bonjol, Martin Kustati, Kepala Kemenag Sumbar, Helmi, unsur Forkopimda, Pj Sekda Fitriati, para kepala OPD dan lainnya. [*/pkt]

Baca Juga

Dari Wushu hingga KIM, Ini Rundown Acara Pasar Malam Imlek Padang 28 Januari - 1 Februari 2026
Dari Wushu hingga KIM, Ini Rundown Acara Pasar Malam Imlek Padang 28 Januari - 1 Februari 2026
Menuju Kota Hijau Berkelanjutan, Padang Perkuat Kerja Sama dengan Jerman Revitalisasi Batang Arau dan Hadirkan Bus Listrik
Menuju Kota Hijau Berkelanjutan, Padang Perkuat Kerja Sama dengan Jerman Revitalisasi Batang Arau dan Hadirkan Bus Listrik
Pemko Padang Usulkan Rp3,6 Triliun ke Pusat untuk Pemulihan Infrastruktur Pasca-Bencana
Pemko Padang Usulkan Rp3,6 Triliun ke Pusat untuk Pemulihan Infrastruktur Pasca-Bencana
Belajar Tata Kelola "Makan Bergizi" Demi Tekan Stunting, DPRD Serdang Bedagai Berguru ke Padang
Belajar Tata Kelola "Makan Bergizi" Demi Tekan Stunting, DPRD Serdang Bedagai Berguru ke Padang
Lihat Langsung Kondisi Sungai Gunung Nago, Mahyeldi Ungkap Penanganan Krisis Air di Padang
Lihat Langsung Kondisi Sungai Gunung Nago, Mahyeldi Ungkap Penanganan Krisis Air di Padang
Padang Bersolek, Kawasan Air Mancur Bakal Kembali Ikonik dengan Konsep Modern dan Nostalgia
Padang Bersolek, Kawasan Air Mancur Bakal Kembali Ikonik dengan Konsep Modern dan Nostalgia