49 Pejabat Fungsional Tanah Datar Dilantik, Total Telah Capai 307 Pejabat

49 Pejabat Fungsional Tanah Datar Dilantik, Total Telah Capai 307 Pejabat

Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian melantik 49 pejabat fungsional. [Foto: David/Padangkita]

Batusangkar, Padangkita.com – Sebanyak 49 pejabat fungsional Pemkab Tanah Datar dilantik Jumat (7/1/2022) sore di aula Kantor Bupati, Pagaruyung. Sebelumnya pada akhir tahun 2021, Bupati Tanah Datar Eka Putra juga telah melantik 258 fungsional.

Kali ini, 49 pejabat fungsional dilantik Wakil Bupati Richi Aprian. Pelantikan ini menindaklanjuti Peraturan Menteri PANRB Nomor 17 tahun 2021 tentang Penyetaraan Jabatan Administrasi ke Dalam Jabatan Fungsional

“Sebanyak 258 PNS telah jabatan fungsional, 49 PNS hari ini baru dapat persetujuan Kemendagri untuk dilantik ke jabatan fungsional, sehingga total 307 PNS telah dilantik dan penyetaraan jabatan,” ujar Wabup Richi.

Dia menyebutkan, penyetaraan jabatan akan membawa dampak pada sistem dan budaya kerja baru, tidak ada lagi sekat-sekat birokrasi di antara sesama pejabat fungsional.

“Melalui mekanisme penyetaraan ini, pejabat fungsional tidak perlu berkecil hati, tunjangan jabatan dan tambahan penghasilan atau TPP pun sama dengan jabatan sebelumnya. Hanya jenis jabatannya yang berubah dari struktural menjadi fungsional,” ujar Richi.

Richi berharap pejabat fungsional yang telah dilantik untuk terus bersemangat, memegang teguh dan melaksanakan sumpah yang telah diikrarkan sebaik-baiknya.

Baca juga: Dua Calon Wali Nagari Gugat Hasil Pilwana Serentak di Tanah Datar

“Laksanakan amanah sesuai keahlian. Mari bersama-sama menghadapi tantangan, jaga situasi kondusif dalam bekerja melayani masyarakat. Bekerja lebih keras, lebih cepat, lebih tuntas dan semakin ikhlas bertugas," kata Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian. [djp/pkt]

Baca Juga

Konser Sumbar 1 Gercep di Batusangkar, Ada Ikrar Dukung Mahyeldi-Vasko dan Sumpah Pemuda
Konser Sumbar 1 Gercep di Batusangkar, Ada Ikrar Dukung Mahyeldi-Vasko dan Sumpah Pemuda
Momen Vasko Ruseimy Melayat ke Kediaman Datuak Pucuak, Elfiyusroza di Rambatan
Momen Vasko Ruseimy Melayat ke Kediaman Datuak Pucuak, Elfiyusroza di Rambatan
Dua Anak dan Cucu Alami Paralisis, Keluarga di Tanah Datar Ini tak Menyangka Dikunjungi Vasko
Dua Anak dan Cucu Alami Paralisis, Keluarga di Tanah Datar Ini tak Menyangka Dikunjungi Vasko
Besok Konser Sumbar 1 Gercep Guncang Tanah Datar, Ini Lokasi dan Daftar Artisnya
Besok Konser Sumbar 1 Gercep Guncang Tanah Datar, Ini Lokasi dan Daftar Artisnya
Resmikan BTS di Sungai Patai, Andre Rosiade: Kami Tak 'Omon-omon', Langsung Eksekusi
Resmikan BTS di Sungai Patai, Andre Rosiade: Kami Tak 'Omon-omon', Langsung Eksekusi
Andre Rosiade Yakin Eka-Fadly Menang di Pilkada Tanah Datar 2024, Ini Alasannya
Andre Rosiade Yakin Eka-Fadly Menang di Pilkada Tanah Datar 2024, Ini Alasannya