Banjir Landa Pasaman Barat, Puluhan Kepala Keluarga Harus Mengungsi

Banjir Landa Pasaman Barat, Puluhan Kepala Keluarga Harus Mengungsi

Banjir menggenangi jalan utama Seimpang Empat-Ujung Gading Pasaman Barat. [Foto: Romi]

Simpang Empat, Padangkita.com - Sejumlah kawasan di Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) dilaporkan mengalami banjir akibat hujan deras yang mengguyur sejak Rabu (10/11/2021) sore hingga dini hari.

Informasi yang dihimpun dari Palang Merah Indonesia (PMI) Pasbar, banjir setinggi satu meter telah melanda Jorong Benteng, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau yang mengakibatkan 45 kepala keluarga (KK) mengungsi.

"Kebetulan saya sedang dalam perjalanan di Lubuk Basung menuju Pasaman Barat. Informasi dari warga, ketinggian air sudah mencapai lebih dari satu meter dan warga saat ini masih bertahan," kata salah seorang warga.

Selain di Jorong Benteng, air juga menggenangi permukiman warga di Jorong Tabek Sirah, Nagari Talu, Kecamatan Talamau. Sebanyak tiga rumah warga digenangi banjir dan warga telah mengungsi.

"Air berasal dari luapan Sungai Umbai dan saat ini telah meluas ke area persawahan. Sementara di area tersebut para warga sudah ada yang menabur benih padi," ucap Kepala Jorong Tabek Sirah, Febri dini hari tadi.

Kemudian, warga Lurah Aia Papo, Jorong Paraman, Nagari Talu juga telah diungsikan karena luapan air yang telah mulai bercampur dengan lumpur.

PMI Pasbar terus memantau dan mengimbau warga Pasbar untuk tetap waspada dari ancaman banjir dan tanah longsor.

Baca juga: Banjir di Pasaman Barat, Sejumlah Akses Jalan Menuju Ibu Kota Putus Total

"Kepada para relawan kita di masing-masing kecamatan kita minta untuk tetap memantau perkembangannya, dan terus memberikan informasi kepada posko PMI untuk kemudian nanti bisa ditindaklanjuti dengan segera," ucap Kepala Markas PMI Pasbar, Rida Warsa. [rom/pkt]

Baca Juga

Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Gubernur Mahyeldi Imbau Warga dan Pemudik Waspada
Aktivitas Gunung Marapi Meningkat, Gubernur Mahyeldi Imbau Warga dan Pemudik Waspada
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Pupuk Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi
Pupuk Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi