Pemkab Pasbar Wajibkan Pedagang dan Pengunjung Swalayan atau Mini Market Divaksin

Simpang Empat, Padangkita.com - Pemkab Pasbar wajibkan vaksin bagi pedagang ataupun pengunjung pusat perbelanjaan, swalayan dan mini market.

Ilustrasi. [Foto: pixabay.com]

Simpang Empat, Padangkita.com - Usai wajib vaksin berimbas ke gaji pegawai yang bernaung di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), kini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasaman Barat (Pasbar) juga mewajibkan vaksin bagi pedagang ataupun pengunjung pusat perbelanjaan, seperti swalayan dan mini market.

Bahkan, Bupati Pasbar, Hamsuardi telah menerbitkan Surat Edaran (SE) wajib vaksin bagi pedagang dan pengunjung pusat perbelanjaan tersebut, dengan Nomor: 700/03/DKUKM/X/2021.

Wajib vaksin bagi pedagang dan pengunjung pusat perbelanjaan diterbitkan berdasarkan SE Gubernur Sumbar tanggal 30 September 2021.

"Setiap pengunjung yang masuk, pedagang dan pegawai pusat perbelanjaan, swalayan atau mini market, wajib menunjukkan bukti vaksin melalui aplikasi.pedulilindungi," tertulis dalam SE yang ditandatangani Bupati Pasbar, Hamsuardi tersebut.

Simpang Empat, Padangkita.com - Pemkab Pasbar wajibkan vaksin bagi pedagang ataupun pengunjung pusat perbelanjaan, swalayan dan mini market.

SE Wajib Vaksin bagi pedagang dan pengunjung pusat perbelanjaan di Pasaman Barat. [Foto: Ist]

Dalam surat itu juga dijelaskan, bagi yang belum divaksin karena terkendala masalah kesehatan, maka pengunjung atau pedagang wajib memperlihatkan hasil tes swab atau antigen dengan hasil negatif.

"Untuk tes swab 2x24 jam dan antigen 1x24. Jika tidak, wajib menunjukkan surat keterangan dari dokter," tertera SE itu.

Baca juga: Edaran Gubernur Sumbar, Pengunjung Mal Hingga Minimarket Wajib Divaksin

Lalu, pada poin ketiga dalam SE itu disebutkan, bagi pedagang, pegawai atau pengunjung pusat perbelanjaan yang belum divaksin, maka segeralah untuk divaksin dengan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes). [*/zfk]

Baca Juga

Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan