Pastikan Belajar Tatap Muka Patuhi Prokes Covid-19, Wako Zul Elfian Datang Langsung ke Sekolah

Solok, Padangkita.com - Wali Kota Solok, Zul Elfian meninjau pelaksanaan proses belajar mengajar tatap muka di SMPN 1 Kota Solok.

Wako Zul Elfian saat berada di SMPN 1 Kota Solok. [Foto: Ist]

Solok, Padangkita.com - Wali Kota Solok, Zul Elfian meninjau pelaksanaan proses belajar mengajar tatap muka di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Kota Solok.

Kedatangan orang nomor satu di Kota Solok itu untuk memastikan bahwa belajar tatap muka di sekolah itu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.

Di hadapan para pelajar, Zul Elfian berpesan agar selalu menerapkan prokes Covid-19, baik itu di sekolah ataupun dalam aktivitas lainnya.

"Kita saat ini masih berada dalam masa pandemi Covid-19. Kesadaran masing-masing individu sedari dini untuk tetap menerapkan protokol kesehatan sangat diperlukan," ujar Zul Elfian, Senin (20/9/2021).

Selain mematuhi prokes Covid-19, kata Zul Elfian, menjaga immunitas tubuh dengan berperilaku hidup sehat dan memakan makanan bergizi serta menerapkan pola hidup sehat juga sangat diperlukan.

Lalu, Zul Elfian juga berpesan agar sekolah selalu memeriksa suhu tubuh anak didik yang akan mengikuti belajar tatap muka.

“Jika ada anak didik dengan suhu tubuh tinggi, sebaiknya disarankan untuk pulang dan menelpon orang tuanya,” ungkapnya.

Kepada sekolah-sekolah yang ada di Kota Solok, Zul Elfian juga meminta agar sesegera mungkin mengaktifkan Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 di sekolah.

Baca juga: Dua Pelatih Asal Kota Solok Akan Jadi Juri di PON Papua 2021

“Jika ditemukan adanya kasus Covid-19, pihak sekolah harus cepat tanggap melaporkan kepada satgas Covid-19 Kota Solok, agar bisa dilakukan penanganan yang prima,” katanya. [*/zfk]

Baca Juga

Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
Gubernur Mahyeldi Resmikan Bangunan Baru Masjid Besar Syura Pandan Kota Solok
Gubernur Mahyeldi Resmikan Bangunan Baru Masjid Besar Syura Pandan Kota Solok
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Warga Solok Temukan Satwa Dilindungi di Halaman Rumah 
Warga Solok Temukan Satwa Dilindungi di Halaman Rumah 
Dalam 1 Hari, 3 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Dibekuk Polres Solok
Dalam 1 Hari, 3 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Dibekuk Polres Solok
Kisah Nenek Pencari Siput yang Rumahnya Dibedah Taruna Latsitardanus di Kota Solok     
Kisah Nenek Pencari Siput yang Rumahnya Dibedah Taruna Latsitardanus di Kota Solok