Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK di Sumbar masih belum ada kepastian.
Padang, Padangkita.com - Jadwal pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Sumatra Barat (Sumbar) hingga saat ini masih belum ada kepastian.
Menanggapi hal itu, Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumbar, Fitriati M mengatakan, bahwa pihaknya masih menunggu kepastian dari pusat.
"Kami belum ada dapat informasi dari pemerintah pusat, apakah jadi CPNS dan PPPK dibuka pada 31 Mei itu," ujar Fitriati saat dihubungi Padangkita.com via telepon, Sabtu (29/5/2021).
Sementara, BKN Pusat melalui akun instagram @bkngoidofficial juga belum mastikan bahwa pendaftaran CPNS dan PPPK akan dibuka pada 31 Mei 2021.
"#SobatBKN, banyak sekali yang brtanya kepada mimin apakah pada 31 Mei 2021 akan ada pembukaan rekrutmen #CPNS2021 & #PPPK2021? Mimin tegaskan, pada tanggal itu rekrutmen belum dibuka. Akan tiba waktunya Mimin bakal buka-buka-an tentang itu," tertulis di postingan IG tersebut.
Sebelumnya diberitakan, bahwa Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) telah menyetujui bahwa Sumbar mendapat jatah sebanyak 1.176 untuk CPNS dan PPPK tahun ini.
Baca juga: Pemprov Sumbar Buka 1.176 Formasi CPNS dan PPPK, Ini Rinciannya
Formasi itu terdiri dari tenaga guru (PPPK) sebanyak 743 formasi, tenaga kesehatan (CPNS) 92 orang, tenaga teknis (CPNS) 333 orang, dan tenaga teknis non-guru (PPPK) sebanyak 8 orang. [zfk]