Anak Bawah Umur Kendarai Sepeda Motor Tertabrak Bus di Dharmasraya Meninggal Dunia, Sopir Bus Terancam Jadi Tersangka

Berita Dharmasraya hari ini dan berita Sumbar hari ini: Anak di bawah umur yang mengendarai sepeda motor tertabrak bus AKAP di Dharmasraya.

Anak bawah umur yang kendarai sepeda motor tertabrak bus di Dharmasraya. [Foto: Dok. Polres Dharmasraya]

Berita Dharmasraya hari ini dan berita Sumbar hari ini: Anak di bawah umur yang mengendarai sepeda motor tertabrak bus AKAP di Dharmasraya.

Pulau Punjung, Padangkita.com - Anak di bawah umur yang mengendarai sepeda motor bernama Zila, 15 tahun tertabrak bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di daerah persimpangan Sitiung 5 Koto Padang, Kabupaten Dharmasraya, Jumat (28/5/2021) siang.

Akibatnya, Zila dilaporkan meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Sungai Daerah sekitar pukul 22.00 WIB.

Sementara, Cecen, 3 tahun yang berboncengan dengan Zila saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit yang sama.

Kepala Satuan (Kasat) Lalu Lintas (Lantas) Kepolisian Resor (Polres) Dharmasraya, Iptu Feri Yuzaldi mengatakan, akibat persitiwa itu, sopir bus terancam jadi tersangka.

Diketahui, bus dengan nomor polisi BK 7348 LD itu dikemudikan Swandi Marganda Torap Simamora, 36 tahun.

"Kemungkinan (sopir) tersangka, tergantung hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) hari ini," ujar Feri kepada Padangkita.com via pesan WhatsApp, Sabtu (29/5/2021).

Saat ini, kata Feri, polisi sedang menyiapkan proses administrasi penyidikan (mindik) dan meminta keluarga korban untuk proses embuatan Berita Acara Pemeriksaan (BAP).

“Tidak ada kendala (pemeriksaan), karena kami paksakan (keluarga) juga tidak enak, karena masih berduka, nanti kalau sudah bisa ke kantor saja, karena yang pasti proses hukum tetap berjalan,” ungkapnya.

Kronologis kejadian, kata Feri, sepeda motor itu tertabrak bus ketika akan berbelok menyeberang jalan.

Baca juga: Cedera Parah, Sopir Pajero Sport yang Terjun ke Sungai di Dharmasraya Meninggal

"Korban (pengendara sepeda motor) hendak berbelok menyeberang ke kanan jalan dari arah Padang menuju Bungo, diduga tidak melihat bus di belakangnya dari arah yang bersamaan, hingga sopir bus hilang kendali dan menabrak motor tersebut,” katanya. [zfk]


Baca berita Dharmasraya hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Pembangunan BTS, Andre Rosiade Fasilitasi Bupati Dharmasraya Temui Dirut Telkomsel
Pembangunan BTS, Andre Rosiade Fasilitasi Bupati Dharmasraya Temui Dirut Telkomsel
Bergerak Cepat, Pemprov Sumbar Antar 2.220 Kg Beras - Logistik untuk 2 Kabupaten Dilanda Banjir
Bergerak Cepat, Pemprov Sumbar Antar 2.220 Kg Beras - Logistik untuk 2 Kabupaten Dilanda Banjir
Pemilih Ganda, PSU Digelar di Tanah Datar dan Dharmasraya
Pemilih Ganda, PSU Digelar di Tanah Datar dan Dharmasraya
Mahyeldi Dorong Pembangunan Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit di Dharmasraya
Mahyeldi Dorong Pembangunan Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit di Dharmasraya
Bertemu Anak Muda Dharmasraya, Vasko Ruseimy Ungkap Komitmen Pengembangan Olahraga
Bertemu Anak Muda Dharmasraya, Vasko Ruseimy Ungkap Komitmen Pengembangan Olahraga