LAI Surati Gubernur Minta Keterbukaan Informasi Soal Dana CSR Badan Usaha di Sumbar

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: LSM LAI minta Gubernur Sumbar untuk membuka informasi dana CSR BUMN dan BUMD di daerah itu.

Ilustrasi. [Foto: Pixabay]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: LSM LAI minta Gubernur Sumbar untuk membuka informasi dana CSR BUMN dan BUMD di daerah itu.

Padang, Padangkita.com – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Leon Agusta Institute (LAI) meminta Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansahrullah untuk membuka informasi soal Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan, BUMN/BUMD yang ada di Sumbar.

Sebagai LSM, LAI punya program yang dinamakan Gerakan Sumbar Makmur, salah satu program kerjanya mendorong keterbukaan dan optimalisasi pelaksanaan tanggung jawab sosial perusahaan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Salah satu skema kerja (LSI) yaitu mendorong optimalisasi pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan badan usaha (BUMN/BUMD) di Sumbar sebagai potensi finansial untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat,” ungkap Ketua Umum LAI Julia Agusta melalui keterangan tertulis yang diterima Padangkita.com pada Jumat (09/04/21).

Adapun informasi yang diminta oleh LAI melalui surat ke gubernur, yaitu berupa Salinan Surat Keterangan (SK) forum tanggung jawab sosial dan lingkungan badan usaha Sumbar. Berkaitan dengan informasi keterangan asal, anggaran dasar dan anggaran rumah tangga, serta alamat dan nomor forum tanggung jawab sosial lingkungan badan usaha di Provinsi Sumbar.

Baca juga: Leon Agusta Institute Canangkan Gerakan Sumbar Makmur

Sementara itu, LAI berpartisipasi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat berbasis kebudayaan. Upaya tersebut diwujudkan melalui beberapa kegiatan yaitu Beasiswa Budaya untuk mahasiswa Universitas Taman Siswa, PAGA Award penghargaan untuk pencapaian pemuda, Akademi Silat, dan Kemah Budaya untuk pemuda. [pkt]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat