Pembangunan Tanah Datar Kembangkan Potensi Ekonomi Unggulan Tiap Kecamatan

Berita Tanah Datar, Pembangunan Tanah Datar Kembangkan Potensi Ekonomi Unggulan Tiap Kecamatan, Sumbar, Sumatra Barat

Rapat Pengembangan Potensi Ekonomi Kecamatan di aula Bapelitbang Tanah Datar, Kamis (11/2/2021).

Berita Tanah Datar hari ini dan berita Sumbar hari ini: Setiap daerah atau kecamatan di Tanah Datar harus mengembangkan potensi perekonomian yang ada

Batusangkar, Padangkita.com - Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,  setiap daerah atau kecamatan harus mengembangkan potensi perekonomian yang ada.

Salah satu strategi adalah dengan mengembangkan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi berbasis keunggulan wilayah.

“Oleh karena itu, arah pembangunan ekonomi daerah harus dilaksanakan secara sinergi oleh masing-masing OPD (organisasi perangkat daerah) serta berdasarkan pada potensi ekonomi yang dimiliki oleh setiap kecamatan,” ujar  Sekda Tanah Datar, Irwandi saat Rapat Pengembangan Potensi Ekonomi Kecamatan di aula Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang), Kamis (11/2/2021).

Pemerintah Kabupaten Tanah Datar sendiri melalui Bapelitbang menggelar rapat untuk menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Tanah Datar 2022-2026,

"Dibutuhkan strategi dan arah kebijakan yang efektif untuk pencapaian target pembangunan daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," sebut Irwandi.

Rapat itu diikuti seluruh kecamatan dan beberapa perangkat daerah terkait yakni, Dinas Pertanian, Dinas Pangan dan Perikanan, Dinas Pariwisata Pemuda dan  Olahraga, Dinas PMPTSP dan Tenaga Kerja, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan.

Selain itu turut hadir Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan Nusyirwan, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Edi Susanto serta Kepala Bapelitbang Alfian Jamrah.

Irwandi menyebut, pengembangan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi berbasis keunggulan wilayah sejalan dengan Pasal 11 PP No. 17/2018 tentang kecamatan yang mendorong penguatan peran kecamatan dalam pembangunan daerah.

"Kecamatan mempunyai peran yang sangat strategis di kabupaten apalagi jika dikaitkan dengan pendukung aktivitas perekonomian, karena kecamatan merupakan garda terdepan bersama masyarakat dalam aktivitas perekonomian," ujarnya.

Dalam rapat itu, tiap-tiap kecamatan mengekspos potensi ekonomi, permasalahan dan alternatif solusi yang ditawarkan sebagai bahan perencanaan pembangunan daerah ke depan.

Baca Juga: Pasar Batusangkar Akan Dibangun Bertingkat 4, Tim Kementerian Turun ke Tanah Datar

Ekspos yang disampaikan tersebut akan diinventarisasi, ditelaah dan dikaji lebih lanjut oleh Bapelitbang bersama OPD terkait dan selanjutnya menjadi catatan strategis bagi OPD untuk ditindaklanjuti dalam penyusunan perencanaan pembangunan daerah ke depan. [pkt]


Baca berita Tanah Datar hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Pemkab Tanah Datar Menang Gugatan, Aset Miliar Rupiah Selamat
Pemkab Tanah Datar Menang Gugatan, Aset Miliar Rupiah Selamat
DPRD Tanah Datar Sepakati 9 Ranperda Prioritas Tahun 2025
DPRD Tanah Datar Sepakati 9 Ranperda Prioritas Tahun 2025
Pimpinan DPRD Tanah Datar Resmi Dilantik, Siap Bekerja untuk Masyarakat
Pimpinan DPRD Tanah Datar Resmi Dilantik, Siap Bekerja untuk Masyarakat
Ini Hasil Lengkap Pengundian Nomor Urut Pilkada Tanah Datar 2024
Ini Hasil Lengkap Pengundian Nomor Urut Pilkada Tanah Datar 2024
Kisah Haru Warga Terdampak Banjir Bandang di Tanah Datar
Kisah Haru Warga Terdampak Banjir Bandang di Tanah Datar
Optimis Menang Pilkada, Richi Aprian-Donny Karsont akan Gerakan Masyarakat Gunakan Hak Pilih
Optimis Menang Pilkada, Richi Aprian-Donny Karsont akan Gerakan Masyarakat Gunakan Hak Pilih