Kedapatan Miliki Narkoba, Warga Pauh Diringkus Polisi

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Satresnarkoba Polresta Padang meringkus seorang pria penyalahgunaan narkoba di kawasan Limau Manis Selatan Kecamatan Pauh

Sejumlah barang bukti yang disita polisi dari tangan pelaku penyalahgunaan narkoba. [Foto: Ist]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Satresnarkoba Polresta Padang meringkus seorang pria penyalahgunaan narkoba di kawasan Limau Manis Selatan Kecamatan Pauh

Padang, Padangkita.com- Jajaran Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Padang meringkus seorang pria penyalahgunaan narkoba di kawasan Limau Manis Selatan Kecamatan Pauh, Kota Padang, Selasa (2/2/2021) sore.

Kasat Resnarkoba Polresta Padang, AKP Dadang Iskandar mengatakan, palaku berinisial ND alias Pen Boneng, 39 tahun, warga Ulu Gadut, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang.

Dadang menyampaikan, penangkapan pelaku berdasarkan laporan warga kepada Anggota Opsnal Satres Narkoba Polresta Padang.

"Pelaku dilaporkan sering memiliki, membawa, dan membeli atau menjadi perantara jual beli narkotika jenis sabu," kata Dadang dalam keterangan tertulisnya, Rabu (3/1/2021).

Dikatakan Dadang, pelaku ditangkap sekitar pukul 17.00 WIB di sebuah rumah yang beralamat Jalan Ulu Gadut, RT 001, RW 002, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang.

Dari penggeledahan polisi terhadap pelaku, ditemukan empat paket narkoba jenis sabu. Satu paket diantaranya ditemukan dalam topi yang dikenakan oleh pelaku.

"Tiga paket lagi kita temukan di dalam helm milik pelaku," ujar Dadang.

Dadang menyebutkan, sabu yang ditemukan pada pelaku memiliki berat sekitar 10,96 gram. Selain itu, anggotanya juga menemukan satu pak plastik klip bening yang diduga sebagai pembungkus barang haram tersebut. Sebagai barang bukti, polisi juga menyita satu helm, dan dua handphone yang ada pada pelaku.

Baca juga: Pemko Padang Jadikan Jalan Gajah Mada Sebagai Kawasan Ramah Disabilitas

Terkait status pelaku apakah sebagai pengedar atau pemakai, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku. "Sementara ini pelaku kami amankan di Mapolresta Padang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," terang Dadang. [rna]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Utang UMKM Dihapus, Judol-Narkoba Diberantas: Bukti Presiden Prabowo Paham Aspirasi Rakyat
Utang UMKM Dihapus, Judol-Narkoba Diberantas: Bukti Presiden Prabowo Paham Aspirasi Rakyat
Andre Rosiade: Gerindra segera Pecat Anggota DPRD Kepulauan Mentawai Pemakai Narkoba
Andre Rosiade: Gerindra segera Pecat Anggota DPRD Kepulauan Mentawai Pemakai Narkoba
Gubernur Mahyeldi: Perangi Narkoba dengan Memasifkan Penyelenggaraan Kegiatan Olahraga
Gubernur Mahyeldi: Perangi Narkoba dengan Memasifkan Penyelenggaraan Kegiatan Olahraga
Pemprov Sumbar akan Tes Urine Semua ASN dan Pelajar, Sanksi Tegas bagi Positif Narkoba
Pemprov Sumbar akan Tes Urine Semua ASN dan Pelajar, Sanksi Tegas bagi Positif Narkoba
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Tengah Konsumsi Narkoba, Seorang Pengedar di Pasaman Barat Diringkus Polisi
Tengah Konsumsi Narkoba, Seorang Pengedar di Pasaman Barat Diringkus Polisi