Pilkada Pasaman, Pemilih Kosong Kosong Capai 12.257 Suara

Berita Pilkada Pasaman, Benny Utama-Sabar AS Lawan Kotak Kosong di Pilkada Pasaman, Sumbar, Sumatra Barat Terbaru

Pasangan calon bupati Pasaman, Benny Utama-Sabar AS (Foto: Ist)

Lubuk Sikaping, Padangkita.com - Penghitungan suara yang telah masuk Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) KPU dalam pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbup) Kabupaten Pasaman telah mencapai 67,89 persen.

Hal tersebut berdasarkan pantauan Padangkita.com pada situs resmi pilkada2020.kpu.go.id, pada Senin (14/12/2020).

Merujuk data itu, pasangan calon (paslon) Benny Utama-Sabar AS unggul telak melawan kotak kosong. Berdasarkan versi terakhir, Minggu (13/12/2020) pukul 21.45 WIB Sirekap, Benny Utama-Sabar AS unggul dari kotak kosong dengan perolehan 73.441 suara dengan presentase 85,7 persen.

Sementara itu, kotak kosong memperoleh 12.257 suara dengan presentase 14,3 persen. Adapun rinciannya, Benny Utama-Sabar AS terlihat unggul di semua kecamatan di daerah tersebut.

Salah satu kecamatan penghitungan suara telah mencapai 100 persen, yaitu kecamatan Tigo Nagari. Di kecamatan itu Benny Utama-Sabar AS memperoleh 9.773 suara, sementara kotak kosong hanya memperoleh 627 suara.

Baca Juga: Lawan Kolom Kosong, Data Sementara KPU Benny Utama-Sabar AS Menang 87,1 Persen

Sedangkan presentase penghitungan suara terendam berada pada Kecamatan Mapat Tunggul Selatan, yaitu 18,75 persen. Di kecamatan ini Paslon Benny Utama-Sabar AS memperoleh 769 suara dan kota kosong 61 suara. [pkt]


Baca berita Pilkada Pasaman terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
MK Diskualifikasi Anggit Kurniawan dan Perintahkan KPU Pasaman Laksanakan PSU
MK Diskualifikasi Anggit Kurniawan dan Perintahkan KPU Pasaman Laksanakan PSU
Aktivasi JMO BPJS Ketenagakerjaan di Pasaman, Tingkatkan Kemudahan Akses Layanan Bagi Tenaga Kerja
Aktivasi JMO BPJS Ketenagakerjaan di Pasaman, Tingkatkan Kemudahan Akses Layanan Bagi Tenaga Kerja
Dua Ternak Milik Warga di Pasaman Diserang Harimau Sumatra 
Dua Ternak Milik Warga di Pasaman Diserang Harimau Sumatra 
Warga Pasaman Resah dengan Kemunculan Harimau Sumatra, Ini Tindakan BKSDA Sumbar 
Warga Pasaman Resah dengan Kemunculan Harimau Sumatra, Ini Tindakan BKSDA Sumbar 
BKSDA Sumbar : Kematian Harimau di Pasaman Akibat Jeratan Babi Merupakan Catatan Buruk 
BKSDA Sumbar : Kematian Harimau di Pasaman Akibat Jeratan Babi Merupakan Catatan Buruk