Padangkita.com - Legenda sepak bola Argentina Diego Armando Maradona dikabarkan meninggal dunia, Rabu (25/11/2020).
Dilansir dari rt.com, Maradona meninggal dunia diduga terkena serangan jantung. Maradona berpulang pada usia 60 tahun.
Maradona adalah bintang sepak bola yang membawa Argentina menjadi juara dunia pada tahun 1986.
Ia juga membawa Napoli menjadi juara Liga Italia dan menjadikan klub papan atas pada dekade 80 an akhir hingga awal 90 an.
Baca juga: Kena Serangan Jantung, Mantan Striker Timnas Indonesia Ricky Yacobi Meninggal Dunia
Maradona juga pernah membela Barcelona. Ia terkenal berkat gol tangan Tuhannya ke gawang Inggris. [abe]