Adegan tersebut sebenarnya hanya dilakukan dalam waktu singkat, tapi mampu menyentuh naluri George Rudy.
"Secara pribadi saya merasakan naluri mungkin ini jalan hidup saya mendapatkan hidayah dari Allah," ucapnya.
Kejadian itu dirasa sebagai hidayah bagi George Rudy. Meski begitu, ia tak lantas mengambil keputusan dalam waktu singkat.
George Rudy memilih untuk mempelajari agama dulu sebelum akhirnya memutuskan menjadi mualaf.
Pelajaran pertama yang didapatkannya adalah mengenai makna membersihkan diri lewat berwudu.
"Tahun 80 saya mulai tertarik mempelajari Islam, saya melihat orang wudu. Oh jadi untuk menghadap kepada Sang Pencipta kita bersih secara jasmani. Saya mulai pelajari pelan-pelan," cerita pemeran Dani dalam sinetron Anak Langit itu.
Selama setahun mendekatkan diri pada ajaran agama, George pun semakin yakin bahwa dirinya akan menjadi mualaf.
Baca juga: Kesekian Kalinya, Irwansyah Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Penipuan dan Penggelapan
Dia mengaku tak ada paksaan sama sekali untuk mengambil keputusan tersebut.
"Tahun 81 bulan Maret saya di-Islam-kan. Saya memang sudah merasakan bahwa saya pribadi akan masuk Islam," katanya.
Pada akhirnya, George Rudy bersyukur menjadi mualaf dengan pendampingan dari seorang ulama yang dihormatinya.
"Dan alhamdulillah, tokoh yang meng-Islam-kan saya adalah tokoh yang saya hormati, Buya Hamka," ujarnya. [*/Jly]
[jnews_block_16 number_post="1" include_post="37699" boxed="true" boxed_shadow="true"]