Terpisah, Pelaksanaan Tugas (Plt) Kasat Pol PP Pasbar, Saparudin juga membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, langkah pencegahan juga dilakukan terhadap personelnya yang diduga kontak dengan pasien selama proses razia hingga pemulangan para pemandu karaoke ini.
"Personel kita yang diduga ada kontak dengan pasien juga telah kita perintahkan untuk melakukan tes swab. Jadwalnya tentu kita menyesuaikan dengan jadwal dari Dinas Kesehatan," ujarnya.
Sementara, untuk sikap yang akan diambil kedepannya terkait kemungkinan terjadinya penyebaran Covid-19 di dalam kafe, pihaknya akan melakukan rapat koordinasi dengan pimpinan dan dinas terkait pada Senin (12/7/2021).
Baca juga: Cegah Penularan Covid-19, Puluhan Wanita Pemandu Karaoke yang Diamankan Satpol PP Pasbar Diswab
"Tracking tentu itu gugus tugas yang akan melakukan. Namun, untuk menyikapi hal ini terhadap pengelola kafe, itu besok akan kita bahas dengan pimpinan," katanya. [zfk]