17 Gelar Pangulu Dilewakan di Jorong Labuatan, Bupati Sampaikan Pesan Penting

17 Gelar Pangulu Dilewakan di Jorong Labuatan, Bupati Sampaikan Pesan Penting

Sebanyak 17 gelar Pangulu (Datuak) dilewakan di Jorong Labuatan Nagari Sungai Jambu Kecamatan Pariangan, Minggu (14/4/2024).

Batusangkar, Padangkita.com - Sebanyak 17 gelar Pangulu (Datuak) dilewakan di Jorong Labuatan Nagari Sungai, Jambu Kecamatan Pariangan, Minggu (14/4/2024), di gedung serba guna setempat.

Bupati Eka Putra yang hadir dalam prosesi ini menyampaikan selamat kepada para pangulu yang baru diamanahkan gelar Datuak bersama Pakiah (malin) dari beberapa suku atau kaum di jorong yang terletak di kaki Gunung Marapi tersebut.

“Kegiatan palewakan gala ini tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi kaum dan suku di jorong ini, karena selama ini banyak gala yang talipek,” ujar Eka.

Eka berharap palewakan gala ini menjadi momentum untuk Mambangkik Batang Nan Tarandam (membangkitkan kembali adat dan budaya) di kaum masing-masing.

“Saya harap dengan palewakan gala ini, para datuk akan menjadi panutan bagi kaum masing-masing, bisa menjadi pemimpin kaum yang menyelesaikan permasalahan di kaumnya, serta membantu pembangunan oleh Pemerintah Daerah yang diawali melalui kaum masing-masing,” pesannya.

Bupati juga mengingatkan warga Jorong Labuatan agar waspada terhadap potensi erupsi Gunung Marapi.

“Sampai saat ini erupsi Gunung Marapi masih terjadi, dan juga cuaca ekstrem hujan lebat, karena itu saya pesankan masyarakat selalu waspada,” tukasnya.

Sebelumnya Panitia pelaksana Efendi Sutan Mangkuto menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Bupati dan undangan pada acara palewakan gala yang direncanakan untuk 25 orang pangulu.

“Awalnya direncanakan akan malewakan gala untuk 25 orang calon pangulu, namun karena sesuatu hal baru 17 orang pangulu dan 17 katik yang bisa dilewakan,” katanya.

Sementara itu Ketua LKAAM Tanah Datar Aresno Dt. Andomo menyampaikan bahwa seorang pangulu hendaknya menjadi tauldan (pemimpin agama) bagi kaum dan masyarakat di kampungnya.

Baca Juga: Bupati Tanah Datar Tekankan Kesiapsiagaan Bencana di Tengah Cuaca Ekstrem

“Pangulu harus memiliki sifat jujur, cerdas, amanah dan berpandangan jauh ke depan serta berani menyampaikan kebenaran, sehingga ia mampu menjadi pemimpin dan teladan di kaumnya,” pungkas A. Dt. Andomo. [djp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Izin Bermasalah, Baliho Raksasa di Batusangkar Dirobohkan Pemkab Tanah Datar
Izin Bermasalah, Baliho Raksasa di Batusangkar Dirobohkan Pemkab Tanah Datar
Tanah Datar Raih 69 Penghargaan dan Dana Insentif Fiskal Rp35,4 Miliar
Tanah Datar Raih 69 Penghargaan dan Dana Insentif Fiskal Rp35,4 Miliar
Program Berobat Gratis Tanah Datar Telah Membantu 110 Masyarakat, Bupati Alokasikan 25 Ribu BPJS Kesehatan Gratis
Program Berobat Gratis Tanah Datar Telah Membantu 110 Masyarakat, Bupati Alokasikan 25 Ribu BPJS Kesehatan Gratis
Tanah Datar Siapkan Rp42,2 Miliar untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
Tanah Datar Siapkan Rp42,2 Miliar untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
Ratusan Baliho Liar Ditertibkan Satpol PP Damkar Tanah Datar
Ratusan Baliho Liar Ditertibkan Satpol PP Damkar Tanah Datar
MTQN ke-42 Tanah Datar Resmi Dibuka, Semangat Syiar Quran dan Raih Prestasi
MTQN ke-42 Tanah Datar Resmi Dibuka, Semangat Syiar Quran dan Raih Prestasi