130 Tenaga Pendamping UKM Padang Dibekali Skill Public Speaking dan Legalisasi Produk

130 Tenaga Pendamping UKM Padang Dibekali Skill Public Speaking dan Legalisasi Produk

Sekda Kota Padang Andree Algamar bersama Kepala Dinas Koperasi dan UKM Fauzan Ibnovi disela Pelatihan Public Speaking dan Peningkatan Skill bagi tenaga pendamping UKM Kota Padang. [Foto: Humas Pemko Padang]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Dinas Koperasi dan UKM mengadakan pelatihan Public Speaking dan Peningkatan Skill bagi tenaga pendamping, fasilitator Koperasi dan UMKM di Hotel Axana, Senin (4/3/2024).

Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat permodalan, pendampingan, dan pemasaran bagi pelaku UKM di Kota Padang.

Sekretaris Daerah Kota Padang Andree Algamar yang membuka pelatihan tersebut menyampaikan bahwa terdapat 43.282 pelaku UKM binaan Dinas Koperasi UKM Kota Padang pada tahun 2023.

"Permasalahan yang sering dihadapi pelaku usaha yaitu masih lemahnya pemahaman para pelaku usaha untuk meningkatkan kemampuan kualitas daya saing produk, menciptakan inovasi dan kreativitas serta mengembangkan potensi usaha," ujar Andree.

Oleh karena itu, melalui pelatihan ini, diharapkan tenaga pendamping dapat membantu pelaku UKM dalam mengatasi permasalahan tersebut.

Pimpinan Wilayah PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru Dede Kurniwan yang turut hadir menyampaikan bahwa Pegadaian siap membantu pelaku UKM dalam aspek permodalan melalui program pegadaian emas.

"Fasilitator diberikan pemahaman mengenai program andalan Pegadaian ini untuk nantinya bisa menjadi salah sati opsi permodalan bagi pelaku UMKM," tuturnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Fauzan Ibnovi menambahkan bahwa peserta pelatihan berjumlah 130 orang.

Baca Juga: Punya 120 Ribu Pelaku Usaha, Forum UMKM Kota Padang Resmi Dikukuhkan

"Tenaga pendamping kita harap mampu menjadi one stop solution bagi pelaku UKM. Dipersiapkan juga materi legalisasi produk, sertifikasi halal, merek, PIRT, dan marketing," tuturnya. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Website JDIH Kota Padang Terbaik se-Sumbar, Kementerian Hukum dan HAM Beri Apresiasi
Website JDIH Kota Padang Terbaik se-Sumbar, Kementerian Hukum dan HAM Beri Apresiasi
Warga Nanggalo Serbu Pasar Murah Pemko Padang, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Hemat Jelang Ramadan
Warga Nanggalo Serbu Pasar Murah Pemko Padang, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Hemat Jelang Ramadan
Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pemko Padang berencana tetap menggelar Pesantren Ramdan 142 Hijriyah secara tatap muka.
Guru Garda Depan Pesantren Ramadan Padang, 87 Ribu Pelajar Siap Ikuti Kegiatan 19 Hari
Pemko Padang Gelar Pasar Murah di 8 Kecamatan Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Terjangkau
Pemko Padang Gelar Pasar Murah di 8 Kecamatan Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Terjangkau
Pemko Padang Bentuk Tim Awasi Anggaran 5 Sektor Prioritas, Ikuti Evaluasi BPKP Sumbar
Pemko Padang Bentuk Tim Awasi Anggaran 5 Sektor Prioritas, Ikuti Evaluasi BPKP Sumbar
Pawai Sipasan Semarakkan Puncak Cap Go Meh Kota Padang, Pj Wali Kota: Termeriah Sepanjang Sejarah
Pawai Sipasan Semarakkan Puncak Cap Go Meh Kota Padang, Pj Wali Kota: Termeriah Sepanjang Sejarah