Antisipasi Penyalahgunaan Narkoba, Pemkab Pessel Sosialisasi ke Tiap Sekolah

Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: Satuan Reserse Narkoba Polres Payakumbuh menangkap seorang pria asal Tanah Datar yang diduga pengedar sabu-sabu

Ilustrasi barang bukti narkoba. (Foto: ditresnarkoba polda kalsel)

 

Lampiran Gambar

Ilustrasi barang bukti narkoba. (Foto: ditresnarkoba polda kalsel)

Padangkita.com - Pemkab Pesisir Selatan melalui Bagian Kesatuan Pengembangan Poltik dan Perlindungan masyarakat, mengadakan rapat koordinasi Sosialisasi dampak Penyalahan gunaan narkoba bersama Pihak Kepolisian, TNI dan Kejaksaan serta sejumlah Perangkat Daerah terkait.

Rapat yang berlangsung di Ruang rapat Kantor Bupati Pesisir Selatan Pada Kamis(22/03/2018), dipimpin langsung oleh Staff Ahli bidang hukum pemerintahan dan politik Bupati Pesisir Selatan Muskamal, beserta sejumlah utusan dari berbagai instansi vertikal lainnya. Rapat koordinasi tersebut dilaksanakan sehubungan untuk mengantisipasi peredaran dan pemakaian narkoba di kalangan pelajar .

“Kita akan melaksanakan sosialisasi terkait dampak penyalahgunaan narkoba khususnya bagi para pelajar di sekolah-sekolah yang ada di Pesisir Selatan, bekerja sama dengan Badan Narkotika Provinsi, pihak Kepolisian , TNI dan PD serta Instansi terkait lainnya.” Ujar muskamal usai Pelaksanaan rapat.

Ia menambahkan, nantinya akan ada 30 Sekolah di Pesisir Selatan, yang terdiri dari 15 SMP dan 15 SMA yang terbaik pada 15 Kecamatan di Pesisir Selatan. Kegiatan sosialisai ini, menurut staff ahli bupati tersebut akan dilaksanakan pada minggu ke tiga dan Ke empat di bulan April mendatang dengan kurun waktu 10 Hari.

“ Pelaksanaannya akan dilakukan dalam waktu dekat dengan mendatangkan sejumlah narasumber, termasuk testimoni dari mantan pecandu narkoba yang akan memberikan motivasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba," katanya dikutip dari pesisirselatankab, Jumat (23/03/2018)

Sosialisasi yang dilakukan nantinya tidak hanya dampak pribadi bagi kesehatan, namun juga dari sisi hukum, adat dan agama terkait penyalahgunaan narkoba. Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Pesisir Selatan AKP Indra Sonedi mengapresiasi kegiatan Pemkab Pesisir Selatan tersebut. Ia menyatakan akan mendukung dan terlibat langsung dalam sosialisasi terutama  tersebut.

“ Saat ini yang Trend di kalangan pelajar yakni penyalah gunaan Zat dan Obat-obatan, seperti lem aibon, sirup obat batuk, bensin bahkan lotion anti nyamuk yang dipastikan merusak kesehatan mereka.” Terang Kasat Narkoba Polres Pessel.

Namun dengan adanya sosialisasi tersebut diharapkan para pelajar dapat memahami dampak negatif penyalahgunaan narkoba sehingga terhindar dari bahaya laten narkoba.

Tag:

Baca Juga

122 Pejabat Tanah Datar Purna Tugas, Terima Penghargaan dari Bupati
122 Pejabat Tanah Datar Purna Tugas, Terima Penghargaan dari Bupati
Semarak TMMD Ke-119 di Sijunjung: PT Semen Padang Bantu Bangun Rumah Layak Huni bagi Netri Mulyati
Semarak TMMD Ke-119 di Sijunjung: PT Semen Padang Bantu Bangun Rumah Layak Huni bagi Netri Mulyati
Tingginya Potensi Gempa-Tsunami di Sumbar, Menko PMK Minta BNPB Tambah Shelter
Tingginya Potensi Gempa-Tsunami di Sumbar, Menko PMK Minta BNPB Tambah Shelter
Kota Padang Berbagi Pengalaman Pengurangan Risiko Bencana di HKBN 2024
Kota Padang Berbagi Pengalaman Pengurangan Risiko Bencana di HKBN 2024
Semen Padang Dukung Kemajuan Sepak Bola Sumbar: Sponsori PSPP di Liga 3 Nasional
Semen Padang Dukung Kemajuan Sepak Bola Sumbar: Sponsori PSPP di Liga 3 Nasional
Semen Padang dan PPNP Resmikan Nursery Kaliandra Merah di Payakumbuh
Semen Padang dan PPNP Resmikan Nursery Kaliandra Merah di Payakumbuh