Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: Polres Sijunjung menangkap dua pria yang diduga pelaku pembunuhan seorang warga bernama Oktavialis
Muaro Sijunjung, Padangkita.com- Polres Sijunjung menangkap dua pria yang diduga pelaku pembunuhan seorang warga bernama Oktavialis.
Korban ini ditemukan tewas bersimbah darah di Nagari Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung beberapa waktu lalu. Pelaku diketahui merupakan sopir bus salah satu armada bus antar-kota antar-provinsi (AKAP).
Kedua pelaku diketahui berinisial ASR, 29 tahun, dan AMN, 27 tahun. Mereka diketahui dua dari empat pelaku lainnya yang masih buronan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor (Polres) Sijunjung pada
Selasa (12/1/2021) di Kota Medan, Sumatra Utara (Sumut).
"Yang kami amankan di Medan pada Selasa (12/1/2021) itu berinisial ASR, 29 tahun. Sementara rekannya, AMN, 27 tahun itu kami tangkap pada Rabu (13/1/2021) di Biru-biru, Kabupaten Deli Serdang," kata Kasat Reskrim Polres Sijunjung, AKP Abdul Kadir Jailani kepada Padangkita.com. via pesan WhatsApp, Senin (17/1/2021).
Abdul Kadir mengatakan, baik ASR maupun AMN adalah sopir dan sopir pengganti salah satu armada bus AKAP Sumbar-Sumut.
Ia menyatakan, anggotanya terpaksa menembak salah satu pelaku pembunuhan.
"Pelaku yang kami tembak itu yaitu AMN, dia berupaya kabur dan melawan pada saat kami tangkap sehingga kedua kakinya kami berikan tindakan tegas terukur itu," katanya.
Namun demikian, sejauh ini bary dua pelaku yang tertangkap. Sementara dua pelaku lainnya yang diduga ikut serta terlibat pembunuhan, kata Abdul, masih melarikan diri
"Kami belum tahu (keberadaan pelaku), tapi data kedua pelaku sudah kami kantongi," tuturnya.
Barang bukti yang disita polisi dari keduanya yakni, satu unit besi as pembuka roda warna metalik dengan panjang 60 sentimeter, satu unit besi pengungkit dongkrak warna merah panjang 40 sentimeter, serta dua stel pakaian yang dikenakan pelaku pada saat beraksi.
Baca juga: Pemprov Sumbar Pertimbangkan Kirim Bantuan ke Perantau Minang Korban Gempa Mamuju Sulbar
Seperti diketahui, korban ditemukan ditemukan tewas bersimbah darah pada Minggu (10/1/2021) siang sekitar pukul 13.00 WIB. [pkt]