Wagub Audy Minta Bantuan Rehab Rekon Infrastruktur ke BNPB

Wagub Audy Minta Bantuan Rehab Rekon Infrastruktur ke BNPB

Wagub Sumbar Audy Joinaldy saat berkunjung ke BNPB, Jakarta, Rabu (3/6/2021). [Foto: Dok. Humas Pemprov Sumbar]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Wagub Audy Joinaldy menyerahkan proposal rehab rekon perbaikan infrastruktur ke BNPB.

Jakarta, Padangkita.com - Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy melakukan kunjungan kerja ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB), Jakarta, Rabu (2/6/2021).

Kedatangan Audy untuk menyerahkan proposal rehab rekon perbaikan jalan, jembatan, dan infrastruktur lainnya yang rusak akibat bencana alam di Sumbar.

Proposal tersebut diterima langsung oleh Deputi Kedaruratan BNPB Dodi Ruswandi, dan Deputi Peralatan Logistik BNPB Prasinta Dewi.

Audy menyampaikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar telah melaksanakan penanggulangan darurat akibat bencana.

Namun, Pemprov Sumbar belum bisa memperbaiki infrastruktur secara maksimal karena keterbatasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.

"Untuk mempercepat pemulihan kembali infrastuktur yang telah rusak akibat bencana alam, serta untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam susulan, maka kita berharap kepada BNPB dapat membantu melalui anggaran dana rehab rekon yang terdapat di BNPB," kata Audy.

Penyelenggaraan penanggulangan bencana adalah serangkaian upaya yang meliputi penetapan kebijakan pembangunan yang berisiko timbulnya bencana, kegiatan pencegahan bencana, tanggap darurat, dan rehabilitasi. Semuanya, jelasnya, membutuhkan anggaran yang cukup besar.

Baca Juga: Gubernur Mahyeldi Perintahkan Semua Tambang Ilegal di Sepanjang Jalan Lubuk Selasih-Surian Ditutup

"Tadi kita sudah menyerahkan proposal ke BNPB. Mudah mudahan mendapat respon baik dan bisa membantu provinsi Sumbar dalam penanggulangan bencana," harapnya. [fru]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Tanah Datar Terima Bantuan Rp250 Juta dan Logistik dari BNPB untuk Penanganan Bencana
Tanah Datar Terima Bantuan Rp250 Juta dan Logistik dari BNPB untuk Penanganan Bencana
Gubernur Mahyeldi Usulkan Relokasi 100 Rumah Warga, BNPB Minta Pemda segera Carikan Lahan
Gubernur Mahyeldi Usulkan Relokasi 100 Rumah Warga, BNPB Minta Pemda segera Carikan Lahan
Pemprov Sumbar Tetapkan 14 Hari Masa Tanggap Darurat Bencana, Percepat Penanggulangan
Pemprov Sumbar Tetapkan 14 Hari Masa Tanggap Darurat Bencana, Percepat Penanggulangan
BNPB Tinjau Dampak Banjir Sumbar, Wako Padang Terima Bantuan Logistik dan Peralatan
BNPB Tinjau Dampak Banjir Sumbar, Wako Padang Terima Bantuan Logistik dan Peralatan
Data BNPB: 8 Ribu lebih Warga Kota Padang Terdampak Banjir, 3 Ribu Mengungsi  
Data BNPB: 8 Ribu lebih Warga Kota Padang Terdampak Banjir, 3 Ribu Mengungsi  
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional