Lubuk Basung, Padangkita.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam terus berupaya mempercepat program vaksinasi, salah satunya menggelar vaksinasi massal dengan target 1.000 orang, Rabu (6/10/2021).
Kabid Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Agam, Tri Pipo mengatakan, vaksinasi massal menerjunkan sebanyak 10 tim vaksinator dengan jumlah tenaga kesehatan sekitar 50 orang.
"Kami melibatkan tim vaksinator dari delapan puskesmas dan dua tim dari RSUD Lubuk Basung, total 10 tim, jumlah satu tim 5-6 orang," ujar Pipo, Rabu (6/10/2021).
Menurut Pipo, melihat tingginya antusias masyarakat yang datang ke GOR Rang Agam, pihaknya menargetkan lebih 1.000 masyarakat mendapatkan vaksin dosis pertama dalam vaksinasu massal tersebut.
“Target kita 1.000 lebih, tinggal nanti pemeriksaan di tim medis, berapa yang bisa divaksin dan berapa yang ditunda karena kendala kesehatan dan lain-lain," paparnya.
Dinkes, ucap Pipo, juga mengapresiasi adanya kesadaran masyarakat untuk mendatangi gerai vaksinasi. Ia berharap, bisa lebih banyak lagi masyarakat yang mau divaksin.
Baca juga: Demi Capai Target Vaksinasi, Ketua MUI: Kombinasi Medis dan Dalil-dalil Keagamaan Diperlukan
"Semoga kita bisa mempercepat terciptanya herd immunity di tengah masyarakat, agar kita bisa segera terbebas dari ancaman virus Corona," katanya. [zfk]