Usai Jatuh Korban, Empat Terduga Pelaku Tawuran di Padang Dibekuk Polisi

Usai Jatuh Korban, Empat Terduga Pelaku Tawuran di Padang Dibekuk Polisi

konferensi pers di rumah dinas Kapolda Sumbar. [Foto: IST]

Padang, Padangkita.com – Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat (Sumbar) melalui Polresta Padang berhasil mengamankan empat orang yang diduga sebagai pelaku tawuran di Kota Padang yang mengakibatkan dua orang menjadi korban.

Hal ini diungkapkan oleh Kapolda Sumbar, Irjen Pol. Gatot Tri Suryanta, dalam konferensi pers di rumah dinas Kapolda Sumbar, Sabtu (18/1/2025) malam.

“Pada malam hari ini saya sampaikan kepada seluruh warga masyarakat Sumatera Barat, khususnya Kota Padang, dan rekan-rekan media bahwa tadi sore pukul 18.00 WIB, setelah salat Magrib, penyidik Polresta Padang berhasil mengungkap dugaan tawuran yang mengakibatkan dua korban yang sedang melintas menjadi sasaran,” ucap Kapolda.

Dua korban tersebut adalah seorang anggota Polri bernama Bribda Gilang Alvarez dan seorang anggota masyarakat sipil. Kapolda Sumbar menjelaskan bahwa sejauh ini, empat orang telah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian terkait kasus ini.

“Pelaku sudah diamankan. Satu berinisial EP, yang menghadang korban dan menyerang dengan menggunakan senjata tajam jenis jorbek. Ini barang buktinya, yang melukai kepala korban di bagian tengkorak,” sebut Kapolda sambil menunjukkan barang bukti.

Lebih lanjut Kapolda menambahkan pelaku kedua menyerang dengan pelepah kepala. “Kemudian yang kedua berinisial DS, yang menyerang dengan memukul korban menggunakan pelepah kelapa sebanyak dua kali. Kemudian yang ketiga berinisial YA, melempar korban menggunakan batu, dan yang keempat berinisial YTP, yang masih di bawah umur, saat ini berumur 16 tahun," sambungnya.

Pengungkapan kasus ini berawal dari penelusuran sebuah akun media sosial milik kelompok yang diduga terlibat dalam tawuran tersebut. “Pelaku ini diungkap dan diamankan awalnya dari informasi atau melalui admin akun yang dimiliki oleh I dengan nama akun kelompok ‘Anak Air Kilometer 22 Padang’,” jelas Irjen Gatot.

Tindakan tegas ini merupakan bagian dari upaya Polda Sumbar dan jajaran untuk menanggapi secara serius isu tawuran dan balap liar di Sumbar. Kapolda menekankan pentingnya peran serta seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) dalam upaya pencegahan dan penindakan.

“Untuk itu, Polda Sumbar bersama jajaran, dalam hal ini juga Polresta Padang, sangat serius menangani terkait dengan tawuran dan balap liar. Dengan keseriusan ini, kami mengharapkan dan kami meminta kepada seluruh stakeholder bahwa ini menjadi tanggung jawab kita semua,” ucap Kapolda.

Lebih lanjut, Kapolda mengatakan bahwa tanggung jawab keamanan ini juga menjadi tanggung jawab bersama antara pemangku kepentingan dan kepolisian. Oleh karena itu, ke depan tentunya akan dilakukan evaluasi, karena dalam kasus ini ditemukan pelaku yang masih di bawah umur.

Kapolda menegaskan bahwa proses penyidikan dan penyelidikan akan terus berlanjut untuk mencegah terjadinya korban dan pelaku berikutnya.

Baca Juga: Kapolda Baru: Ini Strategi Polda Sumbar Wujudkan 'Zero Tawuran' dan 'Zero Balap Liar'

“Saya minta kepada Bapak Kapolres segera menuntaskan dan tentunya akan mengembangkan kasus ini sehingga tidak ada lagi korban-korban berikutnya dan tidak ada lagi pelaku-pelaku berikutnya. Kita sangat serius dan sekali lagi kami meminta semua stakeholder untuk sama-sama bahu-membahu menuntaskan permasalahan khususnya tawuran dan balap liar,” pungkas Kapolda Sumbar. [*/hdp]

Baca Juga

PCNU Kota Padang Periode 2024-2029 Dilantik, Pj Wali Kota Ajak Sinergi Berantas Tawuran dan Balap Liar
PCNU Kota Padang Periode 2024-2029 Dilantik, Pj Wali Kota Ajak Sinergi Berantas Tawuran dan Balap Liar
Parak Laweh Pulau Aia Nan XX Bahas Prioritas Pembangunan 2026 dalam Rakorbang
Parak Laweh Pulau Aia Nan XX Bahas Prioritas Pembangunan 2026 dalam Rakorbang
Pelajar SD Meninggal Dunia Terseret Arus Riol di Koto Lalang Padang
Pelajar SD Meninggal Dunia Terseret Arus Riol di Koto Lalang Padang
Pohon Trambesi Tumbang Timpa Rumah di Indarung, Evakuasi Cepat Dilakukan BPBD Kota Padang
Pohon Trambesi Tumbang Timpa Rumah di Indarung, Evakuasi Cepat Dilakukan BPBD Kota Padang
Lubuk Kilangan Bentuk Satgas Gabungan untuk Berantas Tawuran dan Balap Liar
Lubuk Kilangan Bentuk Satgas Gabungan untuk Berantas Tawuran dan Balap Liar
Kapolda Sumbar Tekankan Pengabdian dan Pemberantasan Tawuran
Kapolda Sumbar Tekankan Pengabdian dan Pemberantasan Tawuran