UNP Kini Miliki Program Studi Terakreditasi Internasional

Berita Sumatra Barat terbaru: UNP Kini Miliki Program Studi Terakreditasi Internasional

Rektor Universitas Negeri Padang, Prof. Ganefri. (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com – Setelah menunggu sekian bulan, akhirnya empat program studi (Prodi) di Universitas Negeri Padang (UNP) resmi terakreditasi internasional.

Keempatnya prodi yang sudah memiliki sertifikat dari Asean University Network-Quality Assurance (AUN-QA), di antaranya, Pendidikan Bahasa Inggris (FBS), Pendidikan Kimia (FMIPA), Pendidikan Teknik Elektro (FT), dan Manajemen (FE).

"Prodi tersebut sebelumnya telah dilakukan penilaian oleh delapan tim Assesor AUN-QA, yang berasal dari Perguruan Tinggi di ASEAN, seperti Thailand, Malaysia, dan Filipina," ujar Rektor UNP, Prof. Ganefri.

Dia mengatakan, akreditasi ini tidak hanya sebatas sertifikat, tapi harus ditunjukkan dengan lulusan unggul.

Ganefri menegaskan, hasil yang diraih empat prodi itu terus dipertahankan dengan meningkatkan pelayanan pendidikan bagi mahasiswa.

Selain untuk meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan, tujuannya juga untuk mendapat pengakuan ditingkat internasional dan masyarakat secara luas. (PK-10)


Baca berita Sumatra Barat terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
Gandeng PT USSI, Bank Nagari makin Serius Kembangkan Ekosistem Syariah Dunia Pendidikan
Gandeng PT USSI, Bank Nagari makin Serius Kembangkan Ekosistem Syariah Dunia Pendidikan
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama