Toko Kaus Kaki di Kampung Jao Padang Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp300 Juta

Toko Kaus Kaki di Kampung Jao Padang Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp300 Juta

Ilustrasi kebakaran. [Foto: Pixabay.com]

Padang, Padangkita.com - Sebuah toko kaos kaki di Jalan Kopas Plaza, Kelurahan Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat, Padang, terbakar, Senin (22/8/2022) malam.

Kepala Bidang Operasional, Sarana, dan Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Padang, Sutan Hendra mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi soal kebakaran itu sekitar pukul 23.21 WIB.

"Ada saksi atas nama Yuldeni, 49 tahun, pegawai Dinas Perdagangan Padang yang melihat api dari dalam toko. Selanjutnya, saksi menghubungi Damkar Padang," ujarnya dalam keterangan kepada sejumlah wartawan.

Setelah mendapatkan informasi, pihaknya langsung ke lokasi. Setidaknya, ada lima unit mobil armada Damkar yang dikerahkan untuk memadamkan api.

"Api berhasil dipadamkan pukul 23.53 WIB," jelasnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, kerugian dari kebakaran toko kaus kaki yang berukuran sepuluh meter persegi itu mencapai Rp300 juta.

Baca Juga: Sebuah Rumah di Belakang Kantor Golkar Padang, Terbakar

"Penyebab kebakaran belum diketahui," ungkap Sutan. [fru]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Wagub Vasko Beri Bantuan Rp25 Juta untuk Keluarga yang Rumahnya Kebakaran di Solok
Wagub Vasko Beri Bantuan Rp25 Juta untuk Keluarga yang Rumahnya Kebakaran di Solok
Si Jago Merah Mengamuk di Pasar Lubuk Buaya Padang, Petak Los Ikan Ludes Terbakar
Si Jago Merah Mengamuk di Pasar Lubuk Buaya Padang, Petak Los Ikan Ludes Terbakar
Kebakaran Hebat Landa Kuranji, Satu Rumah Ludes dan Kerugian Capai Rp450 Juta
Kebakaran Hebat Landa Kuranji, Satu Rumah Ludes dan Kerugian Capai Rp450 Juta
Pj Wali Kota Padang Instruksikan Damkar Siaga Penuh Hadapi Potensi Kebakaran dan Bencana Saat Nataru
Pj Wali Kota Padang Instruksikan Damkar Siaga Penuh Hadapi Potensi Kebakaran dan Bencana Saat Nataru
Kebakaran Hanguskan Musala dan Rumah di Padang, Penyebab Masih Diselidiki
Kebakaran Hanguskan Musala dan Rumah di Padang, Penyebab Masih Diselidiki
Kebakaran Hebat Melanda Rumah di Jalan Parak Jambu Padang, Kerugian Capai Setengah Miliar Rupiah
Kebakaran Hebat Melanda Rumah di Jalan Parak Jambu Padang, Kerugian Capai Setengah Miliar Rupiah