Tingkatkan Kompetensi SDM, Puluhan ASN Dinas Pariwisata Kota Padang Ikuti Pelatihan

Tingkatkan Kompetensi SDM, Puluhan ASN Dinas Pariwisata Kota Padang Ikuti Pelatihan

Pelatihan peningkatan kompetensi SDM ASN Dinas Pariwisata Kota Padang. [Foto : Padangkita]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar Pelatihan Peningkatan Kompetensi SDM Pengelolaan Kepariwisataan kepada puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pariwisata Kota Padang.

Pelatihan yang juga bekerja sama dengan Universitas Negeri Padang (UNP) selaku pemateri, diselenggarakan di Gedung  Bagindo Aziz Chan Youth Center Padang dan berlangsung selama lima hari, mulai dari Senin (8/5/2023) hingga Jumat (12/5/2023).

Sekretaris Daerah Kota Padang Andree Algamar yang diwakili Sekretaris BKPSDM Otto Sarbi MT Damanik, mengungkapkan keberadaan SDM berperan penting dalam pengembangan pariwisata.

"SDM pariwisata adalah seluruh aspek manusia yang mendukung kegiatan wisata baik bersifat tangible maupun intangible yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dan mewujudkan terciptanya kepuasan wisata, sehingga berdampak positif terhadap ekonomi, kesejahteraan, dan kelestarian lingkungan, budaya di suatu kawasan," ungkapnya.

Lebih lanjut ia menambahkan pengembangan SDM di industri pariwisata saat ini menghadapi tantangan global yang memerlukan solusi dengan menembak batas-batasan wilayah.

"Salah satu solusi yang ditempuh adalah dengan meningkatkan kompetensi SDM melaluinya peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan yang tepat," sambungnya.

Pihaknya berharap, melalui pelatihan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan asn dinas pariwisata dalam pengembangan kepariwisataan di Kota Padang baik terhadap pelaku usaha maupun pada destinasi pariwisata yang berkelanjutan.

"Kepada para peserta diharapkan para peserta dapat mengikuti pelatihan dengan sebaik-baiknya, sehingga kita semua memiliki pemahaman yang sama dalam meningkatkan SDM pengelolaan kepariwisataan dan mentransfer pengetahuan kepada lingkungan," pungkasnya.

Sementara itu Plt Kepala Dinas Pariwisata Padang Arfian melalui Sekretaris Dinas Rina Melati berharap pelatihan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan asn di dinas dalam pengembangan kepariwisataan di Kota Padang, baik terhadap pelaku usaha maupun destiansi pariwisata yang berkelanjutan.

Baca JugaPokdarwis se-Kota Padang Laksanakan Bimtek, Tingkatkan Kualitas Menuju Profesional 

"Kami ucapkan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya pada narasumber yang hadir semoga dapat memberikan pemahaman dan penjelasan terkait pengelolaan kepariwisataan bagi para peserta," pungkasnya. [hdp]

Baca Juga

Wajah Baru Pujasera Pantai Padang Dinanti, Pedagang dan Wisatawan Sambut Baik Penataan Ulang Ikon Kuliner
Wajah Baru Pujasera Pantai Padang Dinanti, Pedagang dan Wisatawan Sambut Baik Penataan Ulang Ikon Kuliner
Pujasera Pantai Padang Berbenah, Ikon Kuliner Kota Padang Siap Tampil Lebih Modern
Pujasera Pantai Padang Berbenah, Ikon Kuliner Kota Padang Siap Tampil Lebih Modern
Festival Siti Nurbaya 2025, Kupas Makna Legenda dari Sudut Pandang Budaya, Literasi, dan Masa Depan
Festival Siti Nurbaya 2025, Kupas Makna Legenda dari Sudut Pandang Budaya, Literasi, dan Masa Depan
Calendar of Event Pariwisata Kota Padang 2025 Resmi Diluncurkan, Hadirkan 27 Event Menarik
Calendar of Event Pariwisata Kota Padang 2025 Resmi Diluncurkan, Hadirkan 27 Event Menarik
Ingin Keliling Gedung Youth Center Padang secara Virtual? Begini Caranya 
Ingin Keliling Gedung Youth Center Padang secara Virtual? Begini Caranya 
Pemko Padang Gandeng Hotel dan Biro Perjalanan Promosikan Wisata Lewat Video
Pemko Padang Gandeng Hotel dan Biro Perjalanan Promosikan Wisata Lewat Video