Tim SAR Gabungan Tutup Pencarian Warga Australia yang Hilang di Perairan Katiet Mentawai

Tua Pejat, Padangkita.com - Tim gabungan pencarian dan pertolongan menghentikan pencarian warga negara asing (WNA) asal Australia.

Pencarian WNA yang hilang di Katiet Mentawai resmi ditutup. [Foto: Ist]

Tua Pejat, Padangkita.com - Tim gabungan pencarian dan pertolongan menghentikan pencarian warga negara asing (WNA) asal Australia, Shaun Stephen Daly, 27 tahun, yang hilang di perairan Katiet, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Jumat (3/9/2021).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan atau Search and Rescue (SAR) Kelas IIB Mentawai, Akmal mengatakan, hingga pencarian hari ketujuh ini, keberadaan korban masih belum ditemukan.

Penutupan atau penghentian pencarian ini berdasarkan SOP (standard operating procedure) Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) atau Basarnas yang batas bantuan pencarian hanya berlangsung selama tujuh hari.

Meski begitu, kata Akmal, tidak menutup kemungkina pencarian dapat dibuka kembali jika ada tanda-tanda keberadaan korban.

“Dilanjutkan (dengan) pemantauan,” kata Akmal melalui keterangan tertulisnya.

Menurut Akmal, pihaknya bersama dengan seluruh unsur yang terlibat telah berusaha mencari keberadaan korban. Pihaknya selama tujuh hari operasi pencarian telah menyisiri perairan dan Pantai Katiet hingga penyelaman.

“Hasilnya masih nihil,” ucapnya.

Baca juga: Hari ke-7 Pencarian, WNA yang Hilang di Perairan Katiet Mentawai Masih Belum Ditemukan

Sebelumnya, korban dilaporkan hilang saat menembak ikan di perairan Katiet, Kabupaten Kepulauan Mentawai pada Sabtu (28/8/2021) lalu. [pkt]


Baca Juga

Gubernur Sumbar akan ke Australia Bahas Kerja Sama Wisata Mentawai dan Ekspor Rendang
Gubernur Sumbar akan ke Australia Bahas Kerja Sama Wisata Mentawai dan Ekspor Rendang
Profil 4 Peluang Investasi Skala Besar bidang Wisata di Sumbar
Profil 4 Peluang Investasi Skala Besar bidang Wisata di Sumbar
Kisah 3 Mahasiswa UNP Riset Mitigasi Tsunami Memanfaatkan Kearifan Lokal Mentawai
Kisah 3 Mahasiswa UNP Riset Mitigasi Tsunami Memanfaatkan Kearifan Lokal Mentawai
Gubernur Mahyeldi Serahkan Hibah Rp1,7 Miliar untuk Panti Asuhan di Mentawai
Gubernur Mahyeldi Serahkan Hibah Rp1,7 Miliar untuk Panti Asuhan di Mentawai
Gubernur Mahyeldi Jadi Khatib Jumat di Masjid Miftahul Jannah Sipora Utara
Gubernur Mahyeldi Jadi Khatib Jumat di Masjid Miftahul Jannah Sipora Utara
Gubernur Mahyeldi Serahkan PMT dan Alat Kesehatan untuk Masyarakat Mentawai
Gubernur Mahyeldi Serahkan PMT dan Alat Kesehatan untuk Masyarakat Mentawai