Padang, Padangkita.com - Tim kebanggaan masyarakat Sumatra Barat, Semen Padang FC akan menjalani laga pamungkas menghadapi Persiraja Banda Aceh dalam penutupan putaran pertama Liga 2 musim 2023 di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Sabtu (21/10/2023) malam.
Laga ini akan menjadi penentu siapa juara paruh musim grup A antara Semen Padang FC dan Persiraja Banda Aceh yang saat ini menduduki posisi 1 dan 2, serta sama-sama mengantongi poin 8.
Pertandingan ini, juga masih tidak bisa dihadiri langsung oleh kelompok suporter Kabau Sirah karena regulasi Liga yang melarang pendukung tim tamu untuk datang.
Untuk itu, kelompok pendukung klub Semen Padang FC yang dikenal dengan Kabau Merah Fans Club atau biasa disebut The Kmers, akan kembali menggelar nonton bareng (nobar) tim kesayangan mereka.
Korlap The Kmers Nurman Anwarbay mengatakan kegiatan nobar akan dilaksanakan di Mabes The Kmers, Jalan Rimbo Kaluang, Padang Barat atau tepatnya di kompleks GOR H Agus Salim.
"Kita akan menggelar nonton bareng bersama pengurus, korwil dan semua anggota maupun calon anggota di Mabes Kmers di GOR mulai pukul 18.00 WIB," ujar pria yang kerap disapa Bule tersebut.
Lebih lanjut ia mengatakan selain nonbar, pengurus bersama korwil akan menggelar rapat evaluasi dan pembentukan panitia anniversary 22th.
"Agenda rapat ini meliputi evaluasi kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan selama ini, serta membahas rencana kegiatan anniversary 22th The Kmers yang akan digelar pada tahun 2024," sambungnya.
Untuk itu dirinya mengundang seluruh korwil The Kmers untuk hadir dalam rapat ini.
Baca Juga: Semen Padang FC vs Persiraja Banda Aceh, Pertaruhan Juara Paruh Musim
"Rapat ini sangat penting untuk kelancaran kegiatan-kegiatan The Kmers ke depannya," pungkasnya. [hdp]
Baca berita Semen Padang FC terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.