Telah 15 Kali Beraksi di Padang, Penjambret Dicokok Polisi di Tempat Persembunyian

Telah 15 Kali Beraksi di Padang, Penjambret Dicokok Polisi di Tempat Persembunyian

Pelaku penjambretan usai ditangkap. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com - Penjambret yang kerap beraksi dan meresahkan warga Kota Padang dicokok polisi di tempat persembunyiannya di kawasan Marapalam, Kelurahan Kubu Dalam, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.

Penjambret tersebut beinisial IMA, 25 tahun, warga Gunung Sangku, Kelurahan Sungai Sapiah, Kelurahan Aia Pacah, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.

Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fenanda mengatakan, pelaku yang cukup licin ini berhasil diringkus setelah posisinya terlacak dari handphone yang ia curi pada Jumat (20/11/2021) lalu.

“Dia ini sudah sangat meresahkan. Setidaknya sudah beraksi di 15 lokasi dalam beberapa bulan terakhir,” ungkap Rico kepada Padangkita.com, Senin (22/11/2021).

Rico menyebut, aksi terakhir yang dilakukan pelaku sebelum tertangkap adalah penjambretan tas seorang emak-emak di Jalan Bagindo Aziz Chan, tepatnya di depan Kantor Pos pada Minggu (7/11/2021) lalu, sekitar pukul 07.00 WIB.

Aksi yang dilakukan oleh pelaku saat itu viral di media sosial. Meski gagal dalam mendapatkan targetnya, emak-emak yang berboncengan dengan temannya dengan kendaraan bermotor sempat jatuh dan mengalami luka.

“Pelaku ini telah kita tetapkan sebagai tersangka dan kita tahan di sel tahanan Mapolresta Padang untuk mendalami dan mengembangkan kasus ini,” ujar Rico.

Ia menambahkan, pelaku dalam melancarkan aksinya berkomplot dengan temannya yang lain yang identitasnya sudah dikantongi polisi.

Baca juga: Penjambret yang Biasa Mengincar Perempuan Pengendara Motor di Padang Ditembak Polisi

“Saat ini kami tengah buru pelaku lainnya,“ pungkasnya. [mfz/pkt]

Baca Juga

Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Padang Siap Terapkan Sistem Swakelola Sampah Berbasis Kelurahan
Padang Siap Terapkan Sistem Swakelola Sampah Berbasis Kelurahan
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Tari Payung Anak Down Syndrome Meriahkan HUT Korpri ke-53 Kota Padang
Tari Payung Anak Down Syndrome Meriahkan HUT Korpri ke-53 Kota Padang