Target PAD Kota Padang 2022 Dekati Rp1 Triliun, Ini Kata Wako Hendri

Target PAD Kota Padang 2022 Dekati Rp1 Triliun, Ini Kata Wako Hendri

Wali Kota Padang Hendri Septa. {Foto: Ist. ]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang menaikkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) di tahun 2022 mendatang menjadi Rp991,25 miliar. Dibanding tahun 2021, kenaikannya mencapai sekitar Rp100 miliar.

"Ya, memang target PAD tahun 2022 ada peningkatan dibandingkan tahun ini. Dari Rp889 miliar di tahun 2021 menjadi Rp991,25 miliar," kata Wali Kota Padang Hendri Septa, Minggu (12/9/2021).

Hendri menyebut dengan adanya kenaikan PAD tersebut maka akan berimbas pada kenaikan belanja daerah, namun tidak terlalu signifikan.

Ia menjelaskan, PAD ini bersumber dari pendapatan pajak daerah sebesar Rp770,526 miliar. Kemudian retribusi daerah Rp85,166 miliar, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan sebesar Rp20 miliar serta lain-lain pendapatan yang sah sebesar Rp115,558 miliar.

Hendri mengaku optimistis dengan target tersebut. Oleh karena itu, ia meminta OPD penghasil PAD untuk terus menggali dan mengembangkan sumber-sumber pendapatan daerah.

Menurut Hendri, peningkatan pendapatan daerah merupakan kunci kemandirian dalam membiayai pembangunan.

"Kami tentu berharap semoga di tahun 2022 mendatang adalah tahun perbaikan, tahun kemajuan, sehingga kita yakin target itu bisa tercapai," ucap Hendri.

Baca juga: DPRD Padang Terima Penyampaian dan Penyerahan RAPBD dari Pemko Padang

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Padang Arnedi Yarmen juga berharap kenaikan target PAD yang disampaikan oleh Wali Kota Padang bisa terealisasi dengan baik. (*/pkt)

Baca Juga

Lampu Merah Jadi Perhatian Utama, Wali Kota Padang Gercep Benahi Transportasi Kota
Lampu Merah Jadi Perhatian Utama, Wali Kota Padang Gercep Benahi Transportasi Kota
DPRD Padang Gelar Paripurna Sertijab Wali kota, Fadly Amran Pimpin Kota 5 Tahun ke Depan
DPRD Padang Gelar Paripurna Sertijab Wali kota, Fadly Amran Pimpin Kota 5 Tahun ke Depan
Fadly Amran Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang, Momentum Bangun Sinergi Antarwilayah
Fadly Amran Ikuti Retreat Kepala Daerah di Magelang, Momentum Bangun Sinergi Antarwilayah
Ruang Kerja Baru Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Bergaya Klasik dan Elegan
Ruang Kerja Baru Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Bergaya Klasik dan Elegan
Andre Rosiade: Hendri-Hidayat Pilihan Prabowo untuk Pimpin Kota Padang, Insya Allah Menang!
Andre Rosiade: Hendri-Hidayat Pilihan Prabowo untuk Pimpin Kota Padang, Insya Allah Menang!
Pasar Fase VII Tuntas 100%, Andre Rosiade: Perjuangan Bersama Wali Kota Padang Hendri Septa
Pasar Fase VII Tuntas 100%, Andre Rosiade: Perjuangan Bersama Wali Kota Padang Hendri Septa