Padang, Padangkita.com - Dua pelajar Putri yang sebelumnya diduga bolos dan terjaring Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang saat tengah patroli di Pantai Padang akhirnya diantar pulang petugas.
Kasat Pol PP Padang Mursalim menjelaskan, kedua siswi tersebut saat itu tengah asyik nongkrong di bibir Pantai Padang pada jam sekolah dan akhirnya ditertibkan petugas ke Mako untuk diberi nasehat, pada Selasa (17/1/2023).
"Keduanya kita antar pulang langsung ke rumahnya pada selasa sore karena orang tua mereka tidak ada yang menjemput. Keduanya tinggal di kawasan Dadok Tunggul Hitam," terang Kasat, Rabu (18/1/2023).
Lebih lanjut Kasat menjelaskan, ini merupakan salah satu upaya pihaknya dalam memberikan pembinaan dan edukasi bersama kedua orang tua dan pelajar tersebut.
"Tujuannya untuk antisipasi dan mengurangi tindakan dapat merugikan masa depan dari generasi penerus bangsa. Jika dibiarkan, nanti mereka akan terbiasa untuk bolos belajar, tentu akan berdampak kepada dunia pendidikan dan nilai disekolah mereka," sambungnya.
Untuk itu pihaknya mengimbau kepada para orang tua agar jangan lengah mengawasi pergaulan anak anak karena pengaruh pergaulan tentu berimbas kepada masa depan mereka.
"Mari kita tetap intens mengawasi pola belajar anak-anak kita dengan harapan mereka jauh dari perbuatan dan tindakan yang berbahaya, "pungkasnya.
Sebelumnya, diduga bolos sekolah, dua pelajar putri yang tengah asyik nongkrong di bibir Pantai Padang malah terjaring petugas penegak Perda yang tengah patroli pada Selasa (17/1/2023) pagi.
Sambil menghisap rokok, kedua ramaja putri ini begitu asyik menikmati Pantai Padang sehingga tidak menyadari kedatangan petugas Satpol PP.
Baca Juga : Asyik Nongkrong di Warung, Delapan Pelajar Digiring Satpol PP Padang
Akhirnya kedua pelajar sekolah menegah atas swasat tersebut akhirnya diamankan ke Mako dan sudah diserahkan ke PPNS untuk didata serta dilakukan pembinaan. [hdp]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News