Tak Ada Tambahan Kasus Baru Covid-19 di Sumbar, Ini Kata Gubernur Mahyeldi

Tak Ada Tambahan Kasus Baru Covid-19 di Sumbar, Ini Kata Gubernur Mahyeldi

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah. [Foto: Biro Adpim Setdaprov Sumbar]

Padang, Padangkita.com – Untuk pertama kali sejak pandemi Covid-19, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) tidak mencatat kasus harian alias nol kasus baru.

Kabar baiknya lagi, pasien Covid-19 yang sembuh juga bertambah 4 pasien, serta tidak ada lagi yang meninggal dunia akibat Covid-19.

"Ini merupakan pertama kalinya setelah lebih 20 bulan atau sejak pertama kali kasus konfirmasi Positif Covid-19 ditemukan di Sumbar 26 Maret 2020 silam," kata Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah, Selasa (16/11/2021).

Ia mengapresiasi capaian baik ini, dan menyebut kondisi ini merupakan hasil  kerja bersama semua pihak yang telah bekerja keras.

"Saya mengucapkan terima kasih pada semua pihak terkait penanganan Covid-19 di Sumbar. Kepada TNI Polri, Forkopimda, tenaga medis, tokoh-tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat Sumbar sehingga kita bisa mencapai pada titik zero penambahan kasus positif," ujar Mahyeldi.

Ia mengajak semua pihak untuk terus mendorong optimalisasi vaksinasi melalui gerakan Sumbar Sadar Vaksin (Sumdarsin) agar capaian vaksinasi bisa terus meningkat sehingga herd immunity bisa tercapai.

"Jangan lupa untuk tetap disiplin menjaga protokol kesehatan. Jangan kendor. Sebab pandemi ini belum hilang. Dan jangan lupa vaksin bagi yang belum," tambah Mahyeldi.

Data terbaru Satgas Covid-19 Sumbar, Senin, (15/11/2021), dari 196 sampel yang diperiksa, tidak ditemukan kasus terkonfirmasi positif. Kesembuhan pasien Covid-19 setelah 2x konversi negatif bertambah 4 orang.

Baca juga: Evaluasi dan Peringatan dr Andani Soal Covid-19 di Sumbar dan Indonesia Umumnya

Sementara laporan Dinkes Sumbar per 15 November pukul 20.00 WIB vaksinasi dosis 1 Sumbar sudah mencapai 2.066.578 suntikan atau 46,88 persen dari 4.408.509 target vaksinasi di Sumbar. [*/pkt]

Baca Juga

Beras Sintetis di Bukittinggi Tidak Terbukti, Gubernur Sumbar: Cegah Berita Hoaks
Beras Sintetis di Bukittinggi Tidak Terbukti, Gubernur Sumbar: Cegah Berita Hoaks
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan