Jakarta, Padangkita.com — Satu lagi film bernuansa Minangkabau siap menghibur para penikmat film di Indonesia terutama di Sumatra Barat khususnya.
Film berjudul "Onde Mande! " yang disutradarai oleh sineas berdarah Minang, Paul Fauzan Agusta dan diproduseri oleh Suryo Wiyogo ini akan menyuguhkan nuansa budaya masyarakat Minang dan panorama alam Sumatera Barat yang elok.
Onde Mande! merupakan proyek film baru persembahan Visinema yang bekerja sama dengan Gandheng Ceneng Film dan Visionari Capital.
Dibintangi aktris muda yang tengah naik daun yakni Shenina Cinnamon dan Emir Mahira serta pemain senior Jajang C Noer dan aktor Emir Mahira film ini mengusung genre drama keluarga dan komedi.
“Kami ingin menghadirkan film baru dengan kisah menarik dan bernuansa budaya lokal yaitu masyarakat Minangkabau. Mengenai kehidupan masyarakatnya, budaya, kuliner serta keindahan Danau Maninjau, Sumatra Barat. Semoga nanti semua masyarakat suka dengan film ini ketika sudah tayang di bioskop,” kata sutradara Paul Fauzan Agusta lewat keterangan tertulis yang diterima Padangkita.com, Jumat (5/5/2023).
Penampilan perdana Shenina, Jajang C Noer dan Emir Mahira di proyek film itu tampak dalam video peluncuran proyek film Onde Mande! yang baru dirilis di kanal Youtube Visinema Pictures, Jumat (5/5/23).
Diiringi dengan instrumen lagu Kampuang Nan Jauh di Mato, video menggugah rasa penasaran penonton tentang konflik apa yang akan dihadirkan dalam film ini.
Di sana terlihat jelas Shenina Cinnamon dan Jajang C Noer berada dalam situasi rapat penting untuk menyusun sebuah rencana rahasia.
Seluruh peserta rapat sibuk berdiskusi dengan sengit menggunakan bahasa Minang. Satu hal yang tak kalah mencuri perhatian penonton adalah aktor Emir Mahira yang tampak mencoba memahami diskusi yang memanas.
Video yang berdurasi 55 detik itu ditutup dengan Emir yang berseru “onde mande!” karena bingung dan menyerah lantaran tak memahami isi pembicaraan.
Proses produksi film tersebut telah rampung dan rencananya akan ditayangkan di bioskop pada 22 Juni 2023 mendatang.
Sebagai informasi, Film Onde Mande! berhasil masuk dalam Far East Film Festival (FEFF) 2023 di Udine, Italia.
Di Far East Film Festival, Onde Mande! akan dikenalkan sebagai wakil Asia kepada penonton Eropa dalam kategori Far East in Progress 2023.
Di kategori Far East in Progress 2023, Onde Mande! (The Prize!) bersaing dengan 7 film lainnya, yakni Blue Imagine dari Jepang dan Filipina, Doi Boy dari Kamboja, Fruitcake dari Filipina serta Last Shadow at First Light dari Singapura, Jepang, dan Slovenia.
Baca Juga : Suasana Minangkabau Semarakkan Gala Premiere Film Buya Hamka di CGV Raya Padang
Selain itu, ada juga film Pierce dari Singapura, Salli dari Taiwan dan The Imaginary dari Jepang yang menjadi pesaing film Onde Mande!. [*/hdp]