Seorang Staf Positif Covid-19, Layanan di Kantor Nagari Batu Kambiang Agam Ditutup Sementara

Lubuk Basung, Padangkita.com - Seorang staf Nagari Batu Kambiang, Kabupaten Agam dilaporkan positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19).

Perangkat Nagari Batu Kambiang menjalani pengambilan swab. [Foto: Ist]

Lubuk Basung, Padangkita.com - Seorang staf Pemerintah Nagari Batu Kambiang, Kecamatan Ampek Nagari, Kabupaten Agam dilaporkan positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19).

Diketahui, seorang staf itu sebelum dinyatakan positif, sempat beraktivitas di kantor.

Sekretaris Nagari Batu Kambiang, Eliza Magdalena menyebutkan, usai diketahui seorang staf positif Covid-19, maka layanan di Kantor Nagari ditutup sementara waktu dan para perangkat nagari diswab.

"Ada 14 orang yang diswab. Seorang staf yang positif Covid-19 sebelumnya sempat beraktivitas di kantor," ujarnya dikutip dari AmcNews, Rabu (14/7/2021).

Staf yang positif Covid-19 itu, jelas Eliza, mengaku demam sejak Selasa (6/7/2021). Lalu, sejak Jumat (9/7/2021) penciumannya mulai hilang.

"Karena awalnya merasa demam biasa, staf ini tetap masuk kantor. Sejak Sabtu (10/7/2021) penciumannya semakin hilang, lalu diswab, ternyata hasilnya positif," ungkap Eliza.

Bahkan, kata Eliza, suami dan anak staf itu juga ikut demam, dan setelah diswab, ternyata juga positif, kini mereka menjalani isolasi mandiri.

Untuk saat ini, ucap Eliza, seluruh perangkat nagari sudah diswab dan layanan kantor nagari ditutup sementara waktu.

Baca juga: Cegah Klaster Baru Covid-19 Saat Penerimaan CPNS dan PPPK, Ini yang Dilakukan Pemkab Agam

"Kita berharap hasil pemeriksaan nanti seluruh perangkat nagari negatif, supaya dapat beraktivitas kembali seperti biasa," katanya. [*/zfk]

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Bukan Padang, Medan Apalagi Palembang, Ternyata Ini Kota Terbaik dalam Penanganan Covid di Sumatra 
Bukan Padang, Medan Apalagi Palembang, Ternyata Ini Kota Terbaik dalam Penanganan Covid di Sumatra 
Andre Rosiade Dorong lagi Rapat Gabungan DPR soal 3,2 Juta Dosis Vaksin Gotong Royong
Andre Rosiade Dorong lagi Rapat Gabungan DPR soal 3,2 Juta Dosis Vaksin Gotong Royong
Cegah Covid-19 Melonjak lagi, Puan Kembali Ingatkan Tingkatkan Cakupan Booster
Cegah Covid-19 Melonjak lagi, Puan Kembali Ingatkan Tingkatkan Cakupan Booster
Relawan Vaksin Covid-19 meninggal
32 Ribu Nakes di Sumbar Bakal Dapat Vaksin Dosis Keempat
Puan Maharani Dukung Ibu-ibu yang beri Anak ASI Ekslusif Meskipun Positif Covid
Puan Maharani Dukung Ibu-ibu yang beri Anak ASI Ekslusif Meskipun Positif Covid