Semen Padang FC vs PDRM FC: Uji Tanding Sengit Jelang Hadapi PSM Makassar

Semen Padang FC vs PDRM FC: Uji Tanding Sengit Jelang Hadapi PSM Makassar

Pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida saat jumpa pers jelang laga persahabatan menjamu PDRM. [Foto: Padangkita]

Padang, Padangkita.com – Laga uji coba internasional akan tersaji di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Sabtu (16/11/2024).

Semen Padang FC akan menjamu tim asal Malaysia, Polis Diraja Malaysia (PDRM) FC. Pertandingan ini menjadi ajang bagi kedua tim untuk mengasah kemampuan jelang kompetisi resmi.

Dalam jumpa pers jelang pertandingan, pelatih PDRM FC, Eddy Gapil Edwyn, mengungkapkan bahwa timnya telah melakukan persiapan yang cukup matang meskipun ada beberapa kendala.

"Kami tidak bisa membawa empat pemain utama karena beberapa alasan. Namun, kami akan tetap menampilkan permainan terbaik dan serius," ujarnya.

Eddy menambahkan bahwa laga uji coba ini juga menjadi bagian dari persiapan timnya untuk menghadapi Piala Malaysia.

"Kami melihat pertandingan ini sebagai kesempatan untuk menguji formasi dan strategi yang akan kami gunakan di Piala Malaysia," tambahnya.

Sementara itu, pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida, menyatakan bahwa pertandingan ini merupakan bagian dari persiapan timnya untuk menghadapi PSM Makassar di Liga 1.

"Kami akan mencoba berbagai formasi dan memberikan kesempatan kepada pemain untuk menunjukkan kemampuannya," kata Almeida.

Almeida juga mengungkapkan bahwa ia telah mempelajari permainan PDRM FC. "Kami sudah menonton beberapa pertandingan mereka dan mengetahui kekuatan serta kelemahan mereka. Namun, fokus utama kami adalah bagaimana cara kami bisa memenangkan pertandingan melawan PSM Makassar," tegasnya.

Kapten Semen Padang FC, Rosad Setiawan, mengungkapkan ambisi timnya untuk meraih kemenangan pada pertandingan besok. "Tentu saja kami menargetkan kemenangan. Kami ingin memberikan penampilan terbaik untuk para pendukung," ujarnya.

Pertandingan antara Semen Padang FC dan PDRM FC dipastikan akan berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama memiliki ambisi untuk meraih kemenangan.

Bagi Semen Padang FC, pertandingan ini menjadi ajang untuk meningkatkan kepercayaan diri setelah melalui beberapa pertandingan yang kurang memuaskan.

Baca Juga: Ini Dia Jadwal Lengkap Semen Padang FC di Liga 1 musim 2024

Sementara bagi PDRM FC, pertandingan ini menjadi ajang untuk menguji kemampuan tim sebelum menghadapi kompetisi yang lebih berat. [hdp]

Baca Juga

Akhiri Tren Negatif, Andre Rosiade Tetap Pastikan Revolusi Bersar-besaran Tim Semen Padang FC
Akhiri Tren Negatif, Andre Rosiade Tetap Pastikan Revolusi Bersar-besaran Tim Semen Padang FC
Strategi Cerdik Almeida Bawa Semen Padang Curi Poin di Kandang Persib
Strategi Cerdik Almeida Bawa Semen Padang Curi Poin di Kandang Persib
Berakhir Imbang, Pertahanan Solid Semen Padang Bikin Persib Bandung Frustrasi
Berakhir Imbang, Pertahanan Solid Semen Padang Bikin Persib Bandung Frustrasi
Persib Waspada Hadapi Semen Padang, David da Silva Siap Kembali Tajam
Persib Waspada Hadapi Semen Padang, David da Silva Siap Kembali Tajam
Bojan Hodak Waspadai Kebangkitan Semen Padang FC
Bojan Hodak Waspadai Kebangkitan Semen Padang FC
Semen Padang FC Babak Belur di Kandang Sendiri, Dibantai Dewa United 8-1
Semen Padang FC Babak Belur di Kandang Sendiri, Dibantai Dewa United 8-1