Sambut Tahun Baru Hijriyah, Padang Panjang Gelar FSM

Sambut Tahun Baru Hijriyah, Padang Panjang Gelar FSM

FSM ke XI

Lampiran Gambar

FSM ke XI

Padangkita.com - Pemerintah kota Padang Panjang akan menggelar Festival Serambi Mekah (FSM) yang ke XI pada Rabu (20/09/2017) hingga Kamis (21/09/2017).

Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Panjang Hendri Fauzan mengatakan FSM ini digelar dalam rangka menyambut 1 Muharam 1439 Hijiriah dan acara ini akan dilaksanakan di Lapangan Khatib Sulaiman, Bancah Laweh.

"FSM ke XI akan digelar di Lapangan Bancah laweh 20-21 September 2017. Acara ini untuk memperingati 1 Muharam 1439 Hijiriah," katanya.

Menurut Hendri Fauzan, beragam kegiatan akan dilaksanakan dalam memeriahkan kegiatan Festival Serambi Mekah kali ini. Dia juga meminta masyarakat ambil peranan dalam kegiatan ini.

“Saya harap seluruh masyarakat Kota beramai-ramai menyambut acara FSM ini, dan bagi yang tidak bisa hadir saya minta masyarakat membuat acara yang bernuansa islami untuk menyambut tahun baru islam”, harap Hendri Fauzan.

Sementara itu, Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Busmar Candra menjelaskan semua susunan acara yang akan digelar mulai pada Rabu (20/9) sekitar pukul 10.00 Wib.

"kita akan mengadakan Lomba Nasyid Tingkat SLTA se-Sumatera Barat, Lomba Kaligrafi Tingkat SLTA se-Padang Panjang, dan Lomba penulisan Potensi Wisata Padang Panjang tingkat umum," jelasnya.

Selain itu, dalam Meyambut detik-detik 1 muharam, pada Rabu (20/09/2017) menjelang magrib, akan diadakan kegiatan Zhikir di Masjid Jihad. Dan usai melaksanakan Sholat Magrib, akan dilaksanakan Muhasabah, Zikir bersama dan Doa memasuki Tahun baru Islam.

Pada Kamis (21/9) merupakan hari Puncak dari Festival Serambi Mekkah. Pagi harinya, terlebih dahulu diadakan Didikan Subuh Terpadu se-Padang Panjang serta pelepasan Pawai peserta Didikan Subuh yang nantinya akan melewati rute mulai dari Banca Laweh, Balai-Balai, SMP Negeri 1, PDAM, Simp.Karya, Rel Kereta Api sampai finish nantinya Banca Laweh lagi.

Setelah Pelepasan peserta pawai Didikan Subuh, baru dilanjutkan dengan pembukaan Festival Serambi mekah di Bancah Laweh, dengan menyaksikan Penampilan Tari Massal 150 orang siswa/siswi SMP se-Kota Padang Panjang, dan dilanjutkan Tabligh Akbar
bersama ustad Kasif Heer dari Jakarta.

“Pada siang harinya nanti Kementerian Agama Kota Padang Panjang akan mengadakan Lomba MSQ dan Tahfizh se-Kota Padang Panjang. Dan Pada malam Puncak akan ada penampilan Orkes Taman Bunga, Andalas Suara Choirs, Home Band Mesinada, dan
penampilan Tari dari Sanggar Padang Panjang,” tutupnya, dikutip dari humas.

Baca Juga

Pelantikan Pengurus FASBANA, Pemko Ajak Lestarikan Adat Budaya di Kalangan Anak Muda
Pelantikan Pengurus FASBANA, Pemko Ajak Lestarikan Adat Budaya di Kalangan Anak Muda
Penjelasan tentang Busana Adat Tanimbar yang Dikenakan Jokowi di Sidang Tahunan MPR
Penjelasan tentang Busana Adat Tanimbar yang Dikenakan Jokowi di Sidang Tahunan MPR
Prosesi Hoyak Tabuik Piaman 2023 Dimulai dengan ‘Maambiak Tanah’ di Sungai
Prosesi Hoyak Tabuik Piaman 2023 Dimulai dengan ‘Maambiak Tanah’ di Sungai
Pacu Jawi di Tanah Datar Diadakan Tiap Sabtu, Ini Jadwal dan Lokasinya  
Pacu Jawi di Tanah Datar Diadakan Tiap Sabtu, Ini Jadwal dan Lokasinya  
Pengunjung Puncak Hoyak Tabuik Budaya Piaman Capai 250 Ribu Orang, Uang Berputar Rp50 Miliar
Pengunjung Puncak Hoyak Tabuik Budaya Piaman Capai 250 Ribu Orang, Uang Berputar Rp50 Miliar
Ratusan Ribu Wisatawan Ditarget Saksikan Langsung Puncak Hoyak Tabuik Budaya Piaman
Ratusan Ribu Wisatawan Ditarget Saksikan Langsung Puncak Hoyak Tabuik Budaya Piaman