Sarilamak, Padangkita.com - Warga Jorong Subarang, Nagari Taram, Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota, gempar menyusul ditemukannya seorang bayi berjenis kelamin laki-laki di dalam sebuah kotak kardus.
Bayi yang dalam kondisi sehat itu awalnya ditemukan oleh salah seorang warga setempat saat menuju ke usaha huller atau penggilangan di kawasan Jorong Subarang, Jumat (6/5/2022).
Berdasarkan keterangannya kepada polisi, awalnya ia mendengar suara tangisan yang tidak terlalu keras. Warga itu pun mencari dari mana asal suara tangisan itu. Ternyata dari dalam kardus kotak air kemasan mineral.
Pada saat dirinya menghampiri lalu membuka kardus, alangkah kagetnya dia. Waktu itu, dia melihat sesosok bayi mungil yang diperkirakan masih berusia 2 hari tergeletak di dalam kardus dengan sehelai kain panjang motif batik.
Kontan saja penemuan bayi itu, langsung dilaporkan ke warga lainnya dan Bhabinkamtibmas. Dari beberapa keterangan warga setempat kepada polisi, bayi itu diduga sengaja dibuang oleh orang tua yang tak bertanggung jawab.
Baca juga: Sevisi dengan Provinsi, Limapuluh Kota Dukung Pembangunan Jalan Tol Padang – Pekanbaru
Kapolsek Harau AKP Herman dan Bhabinkamtibmas yang langsung mendatangi lokasi kejadian atau TKP (Tempat Kejadian Perkara) kemudian membawa bayi merah tersebut ke bidan. Untuk sementara, bayi tersebut dirawat di rumah bidan tersebut. [*/pkt]