RSUD M Zen Painan Siap Tangani Pasien Covid-19

Berita Pesisir Selatan, RSUD M Zen Painan, RSUD M Zen Painan Siap Tangani Pasien Covid-19, Baca Padangkita.com, Corona Pesisir Selatan

Bupati Kabupaten Pesisir Selatan berfoto bersama petugas medis di RSUD M Zen Painan (Foto: Ist)

Painan, Padangkita.com - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M Zein Painan, Pesisir Selatan (Pessel) telah siap menangani pasien Covid-19.

Saat ini, ada satu pasien positif Covid-19 dan satu pasien dalam pengawasan (PDP), yang dirawat di RSUD tersebut.

Hal itu terungkap setelah Bupati Pessel Hendrajoni, meninjau RSUD M Zein Painan, guna memastikan kesiapan rumah sakit tersebut untuk menangani pasien positif Covid-19, Rabu (15/4/2020).

Dalam peninjauan tersebut, Bupati Hendrajoni didampingi Direktur RSUD M Zein Painan, dr. Sutarman. Mereka melihat langsung ruangan yang disiapkan sebagai tempat perawatan pasien dalam pengawasan (PDP) dan pasien positif Covid-19 dengan gejala ringan dan sedang.

"Berdasarkan peninjauan dan penjelasan direktur, Rumah Sakit M Zein Painan siap untuk menjadi rumah sakit penanganan Covid-19, khususnya untuk pasien dalam pengawasan (PDP), pasien positif tanpa gejala dan positif dengan gejala ringan," kata Hendrajoni.

RS M Zein Painan, saat ini menyediakan delapan kamar untuk perawatan pasien PDP dan positif Covid-19 tanpa gejala, gejala ringan dan sedang.

Baca juga: Pembangunan Masjid Terapung Pesisir Selatan Tetap Dikebut

"Rumah sakit sudah menyiapkan kamar khusus Covid sebanyak lima kamar lagi, sebelumnya sudah ada 3 kamar," sebutnya.

Sementara itu, Direktur RSUD M Zein Painan, dr. Sutarman menambahkan, 8 kamar tersebut terdiri dari lima kamar disediakan di ruang Mandeh Rubiah dan tiga kamar di ruang VIP.

"Baik secara medis maupun sarana dan prasarana kita siap menangani Covid-19 di daerah ini," ujar Sutarman. [*/pkt]


Baca berita Pesisir Selatan terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra  juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Bank Nagari Serahkan Bantuan Rp50 Juta untuk Korban Banjir di Pesisir Selatan
Bank Nagari Serahkan Bantuan Rp50 Juta untuk Korban Banjir di Pesisir Selatan