Ribuan Keluarga di Lubuk Begalung Terima Bantuan Sosial Sembako Tunai Triwulan II

Ribuan Keluarga di Lubuk Begalung Terima Bantuan Sosial Sembako Tunai Triwulan II

Wali Kota Padang Hendri Septa menyalurkan bantuan sosial sembako kepada Keluarga Penerima Manfaat di Kecamatan Lubuk Begalung. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Kabar gembira bagi 3.457 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Lubuk Begalung.

Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan secara simbolis Bantuan Sosial Sembako Tunai Triwulan II di Gedung Balai Basuo Kantor Camat Lubuk Begalung, Selasa (16/4/2024).

Bantuan ini merupakan program dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia. Masing-masing KPM menerima Rp600.000, untuk triwulan II (April-Mei-Juni).

"Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," ujar Hendri Septa.

Penyaluran Bansos ini dilaksanakan selama dua hari, mulai 16 sampai dengan 17 April 2024.

Untuk memudahkan prosesnya, Camat Lubuk Begalung Andi Amir juga mendirikan stand UMKM dan menyediakan layanan screening kesehatan serta aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Baca Juga: Berkah Ramadan: Ratusan Mustahik di Pauh Tersenyum Bahagia Terima Bantuan Sembako

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat, khususnya di tengah situasi ekonomi saat ini," kata Andi Amir. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan