Ratusan Milenial Padang Antusias Ikuti Literasi Digital Netizen Fair Kemenkominfo

Ratusan Milenial Padang Antusias Ikuti Literasi Digital Netizen Fair Kemenkominfo

Literasi Digital Netizen Fair yang diadakan Kemenkominfo di Kampus UPI YPTK, Padang. [Foto: Fuad]

Padang, Padangkita.com - Ratusan milenial di Kota Padang mengikuti kegiatan Literasi Digital Netizen Fair (LDNF) yang diselenggarakan di Universitas Putra Indonesia (UPI) YPTK Sport and Exhibition Hall, Selasa (23/11/2021).

Kegiatan ini diadakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) bersama Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi yang menyasar 12,5 juta anak muda Indonesia di 514 kabupaten/kota pada 34 provinsi.

Tujuannya, untuk membangun kesadaran dan pengetahuan masyarakat dalam pemanfaatan teknologi digital serta mengembangkan dan meningkatkan keterampilan di dunia digital. Diimplementasikan dengan lokakarya dan seminar baik secara online maupun offline.

Di Kota Padang sendiri, kegiatan dimulai dengan diskusi seputar lanscap digital dengan narasumber Kepala Dinas Kominfo Kota Padang, Rudy Rinaldy dan Dewan Pengarah Siberkreasi dan Praktisi Digital, Wicaksono, serta Key Opinion Leader, Rico Sapta Hadi.

Dalam diskusi itu, Wicaksono yang akrab disapa Ndoro Kakung memaparkan bagaimana masifnya penggunaan media digital dan media sosial saat ini dalam kehidupan sehari-hari terutama handphone.

“Sebetulnya teman-teman sudah setiap hari berada di dunia digital. Habis bangun tidur, yang dicek duluan handphone, belum cuci muka, belum sikat gigi yang dipegang duluan handphone,” ujarnya mengawali pembicaraan.

Ia mengatakan, para milenial sekarang tengah memasuki lanscap digital, yaitu sebuah ekosistem yang semuanya serba digital. Hal itu ditandai dengan berbagai kegiatan yang dilakukan melalui media digital.

“Di sana ada publising, seperti membuat tulisan dan di-publish seperti di wikipedia. Terus sharing, seperti yang dilakukan di youtube. Lalu massaging seperti yang di WhatsApp. Dan networking, seperti facebook,” ungkapnya.

Dari lanscap digital ini, kata Ndoro Kakung, dapat diketahui berapa banyak pengguna media digital di Indonesia, berapa rata-rata penggunaan media digital, dan berapa banyak setiap orangnya yang menggunakan media digital.

Dari data yang ada saat ini, kata Ndoro, setidaknya ada 200 juta mengguna media digital. Masing-masing orangnya ada yang memiliki lebih dari satu media digital. Dari beberapa media digital itu, setidaknya masing-masing orang memiliki lebih dari 10 akun.

“Rata-rata menggunakan media digital di Indonesia per orangnya delapan jam lebih sehari,” ucap Ndoro.

Dengan fenomena seperti itu, menurut dia, sangat penting adanya literasi digital bagi para kalangan dan juga semua kalangan. Agar pemafaatan digital dapat dilakukan sebaik-baiknya untuk hal yang positif.

Sementara itu, Kadis Kominfo Kota Padang, Rudy Rinaldy mengatakan, dengan fenomena seperti itu, hal negatif yang paling banyak terjadi adalah masifnya penyebaran hoaks, apalagi pada hari-hari besar tertentu seperti Pilkada, Pilpres, Pileg dan lainnya.

Ia berharap dengan kegiatan ini dapat memberikan sedikitnya pengetahuan bagi peserta yang hadir terkait dunia digital. Ia mengajak agar semua kalangan dapat memanfaatkan digital sebaik-baik mungkin dalam kehidupan sehari-hari.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, semoga dapat memberikan setidaknya sedikit pengetahuan bagi kita bersama. Karena didunia digital itu jajak-jajak yang kita tinggalkan akan sulit terhapus, makanya jika sekarang kita berbuat negatif, akan ada sempai kapanpun, karena sulit dihapus,” pungkasnya.

Seusai kegiatan diskusi tersebut, dilanjutkan dengan serangkaian kegiatan hiburan, sepeti penampilan band, stand up comedy dan lainnya. Kemudian juga ada diskusi lanjutan. Kegiatan ini dilakukan selama dua hari serentak pada tanggal 22-23 November 2021.

Baca juga: Agar Makin Cakap Digital, Kominfo Gelar Literasi Digital Netizen Fair 2021

Para peserta yang hadir pun terlihat antusias mengikuti serangkain acara. Puncak acara nantinya akan diselenggarakan di DKI Jakarta sekaligus penutupan. [*/mfz]

Baca Juga

Kemenkominfo dan Diskominfo Pariaman Gelar Literasi Digital Rangkaian Acara Tabuik
Kemenkominfo dan Diskominfo Pariaman Gelar Literasi Digital Rangkaian Acara Tabuik
Sejumlah Pejabat Eselon II Sumbar Ikut Sesi Pendampingan Rencana Aksi DLA
Sejumlah Pejabat Eselon II Sumbar Ikut Sesi Pendampingan Rencana Aksi DLA
Pemko Pariaman Raih Penghargaan Terbaik Pertama dari Kemenkominfo
Pemko Pariaman Raih Penghargaan Terbaik Pertama dari Kemenkominfo
Cegah Stunting Sejak Dini, Kemenkominfo Ajak Gen Z Ubah Perilaku
Cegah Stunting Sejak Dini, Kemenkominfo Ajak Gen Z Ubah Perilaku
Komisi I DPR RI Setujui Pagu Anggaran 2024 Kemenkominfo Rp14,8 Triliun
Komisi I DPR RI Setujui Pagu Anggaran 2024 Kemenkominfo Rp14,8 Triliun
Dinilai jadi Terobosan Menteri Baru, Wacana Sensor Konten di Platform OTT Perlu Dikaji
Dinilai jadi Terobosan Menteri Baru, Wacana Sensor Konten di Platform OTT Perlu Dikaji