Padang, Padangkita.com - PT Semen Padang menunjukkan kepeduliannya untuk korban bencana alam.
TRC dan tim medis dari Semen Padang Hospital (SPH) sudah turun ke lokasi banjir di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat.
Melalui relawan tersebut, PT Semen Padang juga menyalurkan 620 paket sembako, selimut, dan pakaian.
Seluruh bantuan tersebut untuk dua titik yang terdampak banjir, yaitu Barung-barung Belantai, Kecamatan Koto 11 Tarusan, dan Surantih, Kecamatan Sutera.
Direktur Operasional PT Semen Padang Pri Gustari menjelaskan relawan TRC yang diturunkan merupakan gelombang kedua.
Sebelumnya, PT Semen Padang sudah mengirimkan sepuluh relawan dari Mine Rescue Team (MRT) untuk membantu korban terdampak banjir.
"Kami juga sudah mengirimkan bantuan bahan makanan untuk kebutuhan dapur umum," kata Pri Gustari.
Di Kecamatan Sutera, relawan TRC akan berkoordinasi dengan BPBD Pesisir Selatan untuk membantu penanganan pascabanjir, pencarian korban, dan memberihkan material bajir di rumah warga serta fasilitas umum.
Bersama SPH, Perusahaan semen tertua di Indonesia itu membuka posko trauma healing dengan melibatkan tim medis yang terdiri dari dua dokter, lima perawat, dan dua apoteker.
Baca Juga: Semen Padang Bantu Korban Banjir Pessel, Kirim Relawan dan Bantuan Beragam
"Kami membawa banuan obat-obatan dan selimut agar pemulihan mental dan kesehatan korban banjir segera pulih," ucapnya.
Direktur utama SPH Selfi Farisha mengaku bantuan sembako, bedcover, pakaian anak-anak dan dewasa untuk 300 kepala keluarga yang terisolir.
"Di Kampung Tanjung, Nagari Duku Utara, Kecamatan Koto 11 Tarusan itu ada 250 kepala keluarga yang terisolir dan butuh bantuan," sebut Selfi.
Baca Juga: Analisa Menteri PUPR Basuki soal Penyebab Banjir Bandang yang Telan 23 Jiwa di Pesisir Selatan
Dia menjelaskan, sejak Jumat (8/3/2024), banyak di antara warga yang kelaparan karena belum mendapat bantuan.
Tokoh Masyarakat Kampung Tanjung, Simon Tanjung, juga mengakui hal tersebut.
Setelah dari 11 Koto Tarusan, relawan TRC dan tim medis SPH melanjutkan misi kemanusiaan ke Kecamatan Surantih untuk membantu korban terdampak banjir di sana.