Positif Covid-19, Begini Kondisi Ketum Partai Nasdem Surya Paloh

Surya Paloh Positif Covid-19, Ketum Nasdem Surya Paloh

Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh positif Covid-19. [Foto: Ist]

Jakarta, Padangkita.com - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dinyatakan positif terinfeksi virus Corona atau Covid-19 pada Senin (23/11/2020) kemarin.

Saat ini diketahui dirinya tengah mendapat perawatan intensif dari tim medis di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate mengatakan, meski positif Covid-19, Surya Paloh dalam yang kondisi stabil.

"Betul, saya mendapat kabar demikian dan saat ini sedang dilakukan observasi lanjutan oleh tim medis RSPAD," kata Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate, dilansir dari Liputan6.com, Kamis (24/11/2020).

Menurut Johnny, Surya Paloh selalu menerapkan protokol kesehatan secara tertib dan disiplin, namun tetap terinfeksi Covid-19.

Baca juga: Kemendikbud Resmi Buka Rekrutmen Guru Honorer jadi ASN PPPK 2021

"Selama ini beliau melaksanakan protokol kesehatan secara tertib dan disiplin, namun COVID-19 dapat berasal dan menyebar dari dan ke mana saja tanpa kita mengetahuinya," jelas Menteri Komunikasi dan Informatika itu.

Meski demikian, Johnny menyebut Surya Paloh dalam kondisi yang stabil.

"Kondisi kesehatan bang Surya Paloh stabil. Mohon doanya semoga Ketum Nasdem bang Surya Paloh segera pulih dan dapat beraktivitas normal kembali," katanya.

Meski dinyatakan positif, Johnny mengatakan, hasil pemeriksaan terhadap keluarga Surya Paloh menunjukkan seluruhnya negatif.

"Tidak ada (keluarga Surya Paloh yang positif Covid-19)," kata Johnny.

Johnny pun meminta kepada masyarakat untuk mendoakan kesembuhan Surya Paloh serta berharap Ketum Nasdem itu segera pulih dan kembali beraktivitas seperti biasanya.

"Mohon doanya semoga Ketum Nasdem, Bang Surya Paloh segera pulih dan dapat beraktivitas normal kembali," harap Johnny. "Mohon doanya semoga Ketum Nasdem, Bang Surya Paloh segera pulih dan dapat beraktivitas normal kembali," harap Johnny. [*/try]


Baca berita lainnya hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Ngopi Bareng Jurnalis, Surya Paloh Beri Sinyal Fadly Amran Majukan Kota Padang
Ngopi Bareng Jurnalis, Surya Paloh Beri Sinyal Fadly Amran Majukan Kota Padang
Jadi yang Termegah, NasDem Tower Sumbar buat Surya Paloh Terkesan 
Jadi yang Termegah, NasDem Tower Sumbar buat Surya Paloh Terkesan 
Puan Maharani Ungkap Soal Pertemuan dengan Sejumlah Elite Parpol
Puan Maharani Ungkap Soal Pertemuan dengan Sejumlah Elite Parpol
Bertemu Surya Paloh, Pengamat: Puan Maharani Tunjukkan Politik Beradab
Bertemu Surya Paloh, Pengamat: Puan Maharani Tunjukkan Politik Beradab
Mencari Koalisi Pilpres 2024, Safari Politik Perdana Puan Pilih Temui Surya Paloh
Mencari Koalisi Pilpres 2024, Safari Politik Perdana Puan Pilih Temui Surya Paloh