Polres Payakumbuh Lakukan Pengamanan Salat Idulfitri yang Diselenggarakan Muhammadiyah 

Polres Payakumbuh Lakukan Pengamanan Salat Idulfitri yang Diselenggarakan Muhammadiyah 

Polres Payakumbuh lakukan pengamana salat Idulfitri yang diselenggarakan oleh Muhammadiyah. [Foto : Polres Payakumbuh]

Payakumbuh, Padangkita.com - Jajaran Kepolisian Resort Payakumbuh melakukan pengamanan Salat Idulfitri 1444 Hijriyah yang digelar oleh pihak Muhammadiyah di ruas jalan Sudirman Kota Payakumbuh tepatnya di depan Mesjid Muhammadiyah Kota Payakumbuh, Jum’at (21/4/2023).

Pengaman ini turut dipantau langsung oleh Kapolres Payakumbuh AKBP Wahyuni Sri Lestari serta Kasat Intelkam AKP Hendriyanto, dan Kasat Lantas AKP Aswirman.

Kapolres Payakumbuh melalui Kabag Ops Kompol Julianson, mengungkapkan dengan adanya perbedaan waktu pelaksanaan salat Ied oleh warga Muhammadiyah dan pemerintah tidak menjadi penghalang bagi personel kepolisian untuk melakukan pengamanan.

”Kita tetap menempatkan personel untuk mengamankan jalannya pelaksanaan Salat Ied di setiap lokasi yang diselenggarakan oleh warga Muhammadiyah,” terang Kompol Julianson.

Lebih lanjut ia menambahkan, penempatan personel kepolisian di setiap lokasi pelaksanaan salat Ied ini merupakan salah satu bentuk tindakan kepolisian demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman, nyaman dan kondusif.

”Bagi kita (Polri) tidak mempermasalahkan perbedaan pelaksanaan salat Ied, selama di sana ada aktivitas masyarakat, kita akan selalu hadir untuk berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, ” ungkap Julianson.

Untuk di Payakumbuh, sejumlah kawasan yang menyelenggarakan salat Idulfitri pada hari ini diantaranya di Tugu Adipura, Masjid Raya Talago, Masjid Muhsinin Tiakar, Lapangan Rayo Balai Rupih Simalanggang, dan beberapa daerah lainnya.

Seperti di ketahui bersama warga Muhammadiyah merayakan Idulfitri 1 Syawal 1444 Hijriah hari ini, Jum’at (21/4) berbeda dengan yang ditetapkan Pemerintah, yakni Sabtu tanggal 22 April besok.

Baca JugaRibuan Masyarakat Ikuti Salat Idulfitri 1444 Hijriyah di Masjid Al Hakim Pantai Padang

Sementara itu untuk pelaksanaan Salat Idulfitri yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh akan dipusatkan di Balai Kota. [hdp]

Baca Juga

Siap Sambut Idulfitri, Ini Lokasi dan Imam Khatib Salat Id Pemko Padang dan Pemprov Sumbar
Siap Sambut Idulfitri, Ini Lokasi dan Imam Khatib Salat Id Pemko Padang dan Pemprov Sumbar
Lebih dari 2,7 Juta Muslim Sumbar Akan Salat Idulfitri di Hampir 5.000 Lokasi
Lebih dari 2,7 Juta Muslim Sumbar Akan Salat Idulfitri di Hampir 5.000 Lokasi
PT Semen Padang akan Gelar Salat Idulfitri 1446 H di Plaza Perusahaan, Siapkan Opsi Lokasi Alternatif
PT Semen Padang akan Gelar Salat Idulfitri 1446 H di Plaza Perusahaan, Siapkan Opsi Lokasi Alternatif
Polres Payakumbuh Gencarkan Patroli Malam, Sasar Tawuran dan Balap Liar Demi Keamanan Warga
Polres Payakumbuh Gencarkan Patroli Malam, Sasar Tawuran dan Balap Liar Demi Keamanan Warga
Mahyeldi: Pemprov Sumbar Butuh Dukungan Muhammadiyah untuk Memperkuat Nagari
Mahyeldi: Pemprov Sumbar Butuh Dukungan Muhammadiyah untuk Memperkuat Nagari
Di Tengah Hujan Deras, Mahyeldi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama Panti Asuhan
Di Tengah Hujan Deras, Mahyeldi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama Panti Asuhan